Grid.ID - Ahmad Dhani baru-baru ini kembali mengejutkan publik dengan pengakuannya.
Pasalnya, suami dari Mulan Jameela membeberkan soal gelaran pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise mendatang.
Dimana nantinya, pernikahan itu bakal digelar pada bulan Juni.
"Bulan Juni di Indonesia. Akan ada dua even," ucap Ahmad Dhani.
Meski begitu untuk tanggal pastinya Ahmad Dhani masih merahasiakannya.
"Pertama Juni tapi tanggalnya masih rahasia. Itu hanya dihadiri 300 orang. Besoknya baru yang banyak orang," imbuh Ahmad Dhani.
Mengejutkannya lagi, Ahmad Dhani juga memiliki keinginan unik.
Yakni dimana ia berharap mantan istrinya yakni, Maia Estianty dan istrinya sekarang, Mulan Jameela duduk mendampingi dirinya di pelaminan Al Ghazali.
"Ya bertiga dong, kanan Bunda Maia, sebelah kiri Mami Mulan," ujar Ahmad Dhani dikutip dari Tribunnews.com.
Sementara itu, dilansir dari YouTube Popular Seleb, Kamis (2/2/2025), Ahmad Dhani juga sempat memberikan wejangan.
Yakni agar pernikahan Al selalu langgeng dan belajar dari kegagalannya terdahulu.
"Ya nasihatinya kan mereka sudah lihat pernikahan saya yang dulu kan gagal.
Jadi Al bisa mempelajari dari kegagalan pernikahan ayahnya," ungkap Ahmad Dhani.
Terakhir, Ahmad Dhani juga menyeletuk saudara Al yang lain, yakni El Rumi dan Dul Jaelani bakal menyusul menikah pada tahun 2026 dan 2027.
"El itu 2026 dan Dul 2027," tandas Ahmad Dhani.