TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Persib Bandung mendapatkan amunisi penting untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2024/2025.
Tambahan kekuatan itu datang dari kembalinya bek kiri Zalnando.
Sebelumnya pada putaran pertama Liga 1 2024/2025, pemain yang berposisi di bek kiri ini dipinjamkan ke PSIS Semarang.
Zalnando kembali ke Persib Bandung yang sedang dalam tren positif, menjadi tim yang belum terkalahkan dan menempati puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025.
Zalnando mengaku, tren positif yang didapat Persib saat ini tak menjadi beban baginya.
"Sebenernya malah jadi motivasi lagi untuk mempertahankan tren positif itu," ujar Zalnando, setelah latihan perdana bersama Persib pada tahun ini, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (3/1/2025).
Zalnando menjelaskan, karena semakin tren positif terjaga, akan semakin percaya diri.
"Ya, saya sebagai pemain, cuma bisa membantu tim karena tim kan kolektif," kata pemain asal Kota Cimahi ini.
Saat disinggung persaingan dalam tim yang kini sedang berada di atas, Zalnando mengatakan, kalau itu kembali lagi ke pelatih.
"Saya sebagai pemain cuma nunjukin (yang terbaik). Mau siapa saja yang main, yang penting saya latihan maksimal 100 persen. Ketika coach Bojan memberi kesempatan, saya akan memberikan 100 persen," kata Zalnando.
Terkait menit bermain, kata Zalnando, itu penilaian pelatih.
"Tapi untuk kepentingan tim, berharap kami bisa naik dan jadi juara," ucapnya.(*)
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin