Anak Bos Rental Mengaku Disuruh Polisi Kejar Sendiri Mobil Ayahnya yang Dibawa Kabur Oknum TNI AL
Fegi Sahita January 06, 2025 11:33 AM

TRIBUN-VIDEO.COM - Bos rental yang menjadi korban penembakan di Rest Area Tol Tangerang-Merak disarankan polisi untuk mengejar sendiri mobilnya yang dibawa kabur.

Hal ini terjadi saat korban meminta pendampingan di Polsek Cinangka pada Kamis (2/1/2025) dini hari.

Anak korban, Rizky Agam Putra (24) menceritakan momen tersebut saat ditemui di rumah duka di Tangerang pada Sabtu (4/1/2025).

Ia menyebut, polisi tetap enggan memberikan pendampingan meski pihaknya membawa bukti dokumen kendaraan.

Agam juga sudah mengatakan bahwa pelaku yang memb awa kabur mobil sang ayah membawa senjata api.

Namun oleh polisi, ia disarankan untuk mengejar mobilnya sendiri yang lokasinya berjarak sekitar 2 kilometer dari polsek.

"Dan dari petugas yang piket malam itu, ia malah memberi saran kepada kami untuk mengejar atau mengambil mobil kita sendiri," kata Agam.

Alhasil, korban IA (48) tewas ditembak oleh komplotan pelaku.

Sementara itu, AKP Asep membantah narasi bahwa anggotanya menolak permintaan untuk mendampingi korban mengambil mobil tersebut.

Ia menjelaskan, saat itu pihaknya mencoba untuk tidak langsung gegabah memberikan bantuan pendampingan.

Sebab, korban disebut tidak membawa dokumen-dokumen kepemilikan mobil yang sah. 

Asep juga menyebut, korban mengaku sebagai leasing saat mendatangi polsek.

"Kami juga tidak mau melanggar aturan atau melanggar hukum, karena ini berkenaan dengan upaya paksa," ucap AKP Asep.

(Tribun-Video.com)

#anakbos #bosrentalmobiltewas #polisi #restareakm45 #penembakantangerang #oknumtnial

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.