VIRAL Poster Film Pabrik Gula, Dikritik Gegara Terlalu Vulgar, Wanita Duduk di Atas Tubuh Orang Lain
Liska Rahayu January 09, 2025 11:30 PM

TRIBUN-MEDAN.com - Baru-baru ini, viral di media sosial poster film Pabrik Gula yang dinilai terlalu vulgar.

Bagaimana tidak, di dalam poster tersebut, digambarkan seorang wanita tengah duduk di atas tubuh orang lain dengan punggung yang terbuka.

Sontak, poster tersebut pun jadi sorotan netizen dan dikritik. 

Film rilisan MD Pictures tersebut pun viral di media sosial.

Sontak saja, postingan MD Pictures di Instagram itu ramai kritikan. 

Seperti diketahui, Pabrik Gula merupakan salah satu film horor yang akan tayang pada tahun 2025. 

Film tersebut diangkat dari sebuah kisah thread horor yang viral. 

Baru-baru ini, perilisan poster baru saja dilakukan. 

Poster tersebut juga diunggah di akun media sosial Instagram @mdpictures_official pada Selasa (8/1/2025).

"Soon, 2025. #FilmPabrikGula #TragediPabrikGula," tulis akun Instagram tersebut. 

Poster terbaru dari film Pabrik Gula menuai banyak respons bernada negatif serta kritik dari pada warganet.

Lantas apa yang membuat poster tersebut banjir kritikan? 

Isi Poster

Seperti poster film pada umumnya, menampilkan mengenai informasi mengenai film mulai dari tim rumah produksi, judul film, hingga deretan credit tentang film. 

Lalu terlihat seorang perempuan hanya dengan pakaian dalam berwarna merah sedang duduk di atas seseorang, sembari merangkul punggung perempuan tersebut.

Terlihat bayang-bayang hitam yang menyaksikan adegan wanita dan seseorang itu. 

Meskipun memiliki kemungkinan bukan merupakan poster official yang akan dipakai dalam promosi mendatang, warganet dan para penikmat film beramai-ramai memberikan komentar menyoal poster yang dianggap terlalu berani alias vulgar.

Akun Instagram resmi Manoj Punjabi yang turut membagikan poster tersebut turut menjadi sasaran.

"Ga bgt posternya sumpah" tulis sebuah akun bernama @rani_saalimm11.

"@manojpunjabimd Pak, ini kan judulnya Pabrik Gula ya. Masih banyak ide gambar poster yg bagus loh misalnya kebun tebu yg angker, gambar gedung pabrik beserta pekarangannya yg mencekam, dll. Masa iya sih kayak gitu Pak?" tulis akun @annisabilqisti96.

"Awas hati-hati, di twitter udah rame walaupun mungkin posternya belum resmi pake yang ini. Jangan sampe kayak film Kiblat yang diboikot gara-gara poster sama judulnya bermasalah." tambah @kiran.shrla.

Belum ada tanggal pasti terkait kapan film Pabrik Gula akan tayang di bioskop. Hingga kini, belum ada tanggapan resmi dari pihak MD Pictures terkait kontroversi ini. 

Tentang Film

Sebagai salah satu film yang telah diumumkan oleh MD Pictures melalui Manoj Punjabi, Pabrik Gula yang merupakan adaptasi dari thread horor Simpleman dijadwalkan segera tayang di bioskop seluruh Indonesia pada tahun 2025.

Dengan Awi Suryadi (sutradara Danur, Do You See What I See, dan sebagainya) didapuk sebagai sutradara dan Lele Laila sebagai penulis naskah, Pabrik Gula juga memiliki cast yang sebelumnya pernah bermain di beberapa horor.

Seperti Erika Carlina, Ersya Aurelia dan Vonny Anggraini.

Sinopsis Pabrik Gula

Pabrik Gula menceritakan tentang kisah buruh-buruh musiman di sebuah pabrik gula. Mereka adalah Endah, Fadhil, Dwi, Hendra, Wati, Ningsih dan Franky.

Setiap tahunnya, pabrik gula tersebut mempekerjakan orang-orang dari desa sekitar untuk mempercepat proses penggilingan tebu. Khusunya pada saat musim panen.

Pada awalnya, keadaan berjalan dengan baik tanpa ada keanehan.

Hingga suatu malam, Endah terbangun dan keluar dari loji tempatnya menginap demi membuntuti sosok misterius.

Sejak kejadian pada malam tersebut, para buruh mulai mengalami teror yang semakin menjadi kian harinya.

(*/tribun-medan.com)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.