Amazon Web Services Gandeng Honda Kembangkan EV dengan Teknologi Generative AI
kumparanOTO January 13, 2025 02:44 PM
Honda Motor Company menjalin kerja sama dengan Amazon Web Services (AWS) untuk menciptakan mobil yang dapat dioperasikan dengan software defined vehicles (SDV) atau perangkat lunak.
Disitat dari EE News Europe, Honda bakal menggunakan platform Digital Proving Ground (DPG) yang merupakan lokasi pengembangan kendaraan milik AWS yang nantinya akan digunakan untuk mengembangkan SDV.
Direktur Otomotif dan Manufaktur AWS Ozgur Tohumcu menjelaskan, kemajuan teknologi di bidang otomotif saat ini sedang dalam perkembangan yang pesat.
“Industri otomotif tengah mengalami pergeseran besar ke arah digitalisasi.” Ujar Tohumcu.
Honda berencana menggabungkan teknologi data berbasis AWS dengan komputasi AWS, generative AI dan kapabilitas loT. Penggabungan tersebut berguna untuk mempercepat penyampaian kapabilitas kendaraan listrik dan produk mobilitas baru.
Nantinya, kendaraan yang terhubung dengan cloud dan teknologi digital bisa memberikan peluang untuk meningkatkan pengalaman berkendara hinggameningkatkan keselamatan, keamanan, efisiensi dan kenyamanan saat berkendara hanya dengan melakukan pembaruan perangkat lunak.
SDV juga bisa memberikan keleluasaan kepada produsen mobil untuk melakukan pembaruan fitur tanpa melakukan modifikasi atau penggantian.
Penggunaan generative AI AWS membantu Honda untuk mengembangkan pengalaman pengguna yang sudah dipersonalisasi.
Selain bisa mengembangkan perangkat lunak terbaru, pabrikan juga bisa membantu pemilik mobil untuk mengarahkan ke lokasi stasiun pengisian daya yang optimal, biaya pengisian hingga kecepatan pengisian daya di lokasi tersebut.
Ilustrasi AI Foto: Habib Allbi Ferdian/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi AI Foto: Habib Allbi Ferdian/kumparan
AWS juga menyediakan infrastruktur yang bisa menghemat biaya bagi Honda dalam mengembangkan dan pengujian model terbaru dengan cepat.
Dengan platform DGP, Honda juga bisa mengumpulkan data yang berguna untuk memperkirakan jarak tempuh sebuah kendaraan listrik, memvisualisasikan konsumsi energi dan data performa kendaraan, serta memberikan pembaruan perangkat lunak kensaraan.
Amazon Web Services. Foto: Salvador Rodriguez/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Amazon Web Services. Foto: Salvador Rodriguez/Reuters
DGP juga membantu mengurangi ketergantungan dalam penggunaan perangkat keras fisik dengan merancang dan melakukan pengujian mobil melalui cloud sebelum diproduksi. Sehingga prosesnya lebih efisien karena waktu yang dibutuhkan lebih cepat dan hemat biaya.
“Kendaraan saat ini berfungsi sebagai platform cerdas dan terhubung di atas roda, bukan sekadar mesin yang berdiri sendiri,” tegasnya.
“Generative AI akan membantu produsen mobil mengembangkan fitur-fitur baru sekaligus menghadirkan model-model baru kepada konsumen dengan lebih cepat dan lebih hemat biaya,” tuntasnya.
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.