JAKARTA - Contoh peribahasa menggunakan kata utang akan diulas di artikel ini. Dari beberapa
peribahasa menggunakan kata utang tersebut, ada yang bermakna budi baik orang hanya dapat dibalas dengan kebaikan pula.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (
KBBI ), peribahasa adalah kelompok kata atau kalimat yang tetap susunannya, biasanya mengiaskan maksud tertentu (dalam peribahasa termasuk juga bidal, ungkapan, perumpamaan). Peribahasa juga bermakna ungkapan atau kalimat ringkas padat, berisi perbandingan, perumpamaan, nasihat, prinsip hidup atau aturan tingkah laku.
Sementara,
utang adalah uang yang dipinjam dari orang lain. Utang juga bermakna kewajiban membayar kembali apa yang sudah diterima.
Contoh Peribahasa Menggunakan Kata Utang
1. Utang emas boleh dibayar, utang budi dibawa mati
Peribahasa ini bermakna budi baik orang hanya dapat dibalas dengan kebaikan pula.
2. Utang selilit (sebelit) pinggang
Makna peribahasa ini adalah utangnya banyak sekali.
3.Utang biduk belum langsai, utang pengayuh datang pula
Peribahasa ini bermakna utang yang dulu/sebelumnya belum dibayar, tetapi kini sudah berutang lagi.
Demikian contoh peribahasa menggunakan kata utang lengkap dengan maknanya. Semoga artikel ini bermanfaat.