Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari selebgram Isa Zega.
Bagaimana tidak? Isa Zega resmi ditahan Polda Jatim.
Isa Zega ditahan Polda Jatim atas kasus pencemaran nama baik.
Diketahui Isa Zega ditahan di Rutan Perempuan Dittahti Polda Jatim sejak (24/1/2025).
Dilansir dari Tribun Medan, sebelumnya Isa telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jawa Timur.
Hal itu didasarkan atas laporan polisi yang dilayangkan Shandy Purnamasari, istri dari Gilang Pramana, bos Juragan 99 asal Malang.
"Ya betul (ditetapkan tersangka)," ujar Kasubdit II Ditresiber Polda Jatim, AKBP Charles Tampubolon.
Dalam kasus itu, Isa Zega dijerat dengan UU ITE Pasal 27 A juncto Pasal 45 ayat 4 dengan ancaman 2 tahun dan denda Rp 400 juta.
Ia juga ditahan di rutan perempuan lantaran didasarkan pada KTP yang dimilikinya.
Resmi ditahan polisi, lantas siapakah sosok Isa Zega sebenarnya?
Dilansir dari Tribunbengkulu.com, Isa Zega memiliki nama lengkap Adrena Isa Zega, ia juga memiliki nama asli Sahrul.
Identitas Isa Zega sendiri sempat jadi kontroversi lantaran dirinya disebut sebagai transgender.
Sementara itu, Isa Zega lahir di Sibolg 23 Mei 1983.
Ia beragama Islam serta berprofesi sebagai selebgram dan wiraswasta.
Saat ini ia tinggal di Kelurahan Menteng, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.
Melalui akun media sosial pribadinya, Isa Zega menyebut dirinya dengan panggilan Mami Online atau mami Isa,
Di medsos tersebut, Isa Zega kerap memamerkan aktivitas dan bisnis yang dimilikinya.
Sementara itu, mulai dikenal publik ketika dirinya menjadi manajer Lucinta Luna.
Nama Isa Zega sendiri cukup kontroversial.
Pasalnya, ia berseteru dengan artis Nikita Mirzani hingga kini.
Pada 2022 lalu, Nikita Mirzani melaporkan Isa Zega atas dugaan pencemaran nama baik dan memberikan keterangan palsu di bawah sumpah.
Atas kejadian ini Isa Zega pernah dipenjara selama empat bulan lamanya.
Tak hanya itu, di akhir tahun 2024, ia juga panen hujatan lantaran diduga menistakan agama.
Bukan tanpa alasan, hal ini karena Isa Zega yang diketahui merupakan seorang transgender nekat mengenakan hijab layaknya seorang wanita saat umrah, menuai beragam cibiran dari netizen.
Tak sedikit netizen yang mendukung jika Isa Zega dipidana karena kasus penistaan agama.
Banyak pihak yang mengatakan jika harusnya Isa Zega melakukan ibadah apalagi di tanah suci sesuai dengan kodratnya.
Isa Zegapun akhirnya dilaporkan atas kasus penistaan agama.
Hal ini terlihat melalui laporan dengan Surat bernomor LP/B/3622/XI/2024/SPKT/POLRES METRO JAYA JAKSEL/POLDA METRO JAYA tanggal 20 November 2024 pukul 16.47 WIB.
Adapun yang melapor seorang lelaki bernama Hanny Kristianto.
"Kita tidak peduli siapapun backingan yang membela Sahrul Isa dan SS Travel Umroh yang telah menistakan Islam akan kita lawan !" ucapnya.