Desa Wisata Gubuk Klakah Malang, Ini 3 Destinasi Menariknya
Seputar Malang February 02, 2025 03:02 AM
Wisata Gubuk Klakah Malang cukup populer sebagai destinasi wisata alam yang menarik wisatawan dari dalam maupun daerah Malang. Di sini, pengunjung juga dapat memilih destinasi wisata yang sesuai dengan kesukaannya.
Setiap destinasi wisata yang tersedia di desa wisata ini memiliki daya tarik yang berbeda. Tak hanya itu, harga tiket serta jam operasionalnya pun berbeda-beda.
Destinasi Wisata di Desa Wisata Gubuk Klakah Malang
Desa Wisata Gubuk Klakah merupakan tempat wisata yang dikenal selalu ramai terlebih saat musim liburan di Malang. Terdapat beberapa destinasi wisata yang tersedia di tempat liburan satu ini. Berikut beberapa pilihannya.
1. Coban Pelangi
Mengutip dari situs resmi https://gubugklakah.com/ destinasi wisata satu ini menyuguhkan keindahan pemandangan alami berupa air terjun serta pelangi yang cantik. Di tempat wisata ini tersedia fasilitas yang cukup lengkap seperti toilet umum, musala, tempat makan, dan gazebo.
Untuk mengunjungi objek wisata alam Coban Pelangi ini wisatawan perlu membayar tiket seharga mulai dari Rp10.000 sampai Rp15.000. Untuk jam operasionalnya dimulai dari pukul 07.00 sampai 17.00. Pengunjung dapat berfoto, berkemah, naik kuda, hingga river tubing di area wisata ini.
2. Gunung Sari Sunset
Destinasi wisata ini terlihat sangat cantik dengan pemandangan alam yang berpadu dengan bangunan-bangunan dari kayu yang membuatnya nampak indah. Di sini, terdapat berbagai area berfoto, kafe dan penginapan.
Saat berkunjung ke sini, wisatawan dapat menikmati aneka menu makanan dengan harga yang terbilang cukup terjangkau. Destinasi wisata satu ini buka mulai pukul 08.00 pagi sampai 16.00. Untuk harga tiket masuknya dibanderol dengan harga mulai dari Rp5000.
3. Ledok Amprong
Bagi wisatawan yang ingin menikmati aneka wahana menantang nyali, Ledok Amprong bisa menjadi pilihan yang tepat. Bagian hulu dari wilayah Daerah Aliran Sungai Brantas ini menyediakan beberapa pilihan rafting yang seru.
Selain itu, di sini pengunjung juga dapat berkemah dengan pemandangan alam yang indah. Tak perlu khawatir, area parkir di sini terbilang cukup luas dan landai. Jam operasional destinasi wisata ini mulai pukul 09.00 sampai 16.00. Harga tiket masuknya beragam mulai dari Rp65.000 sampai Rp185.000.
Baca juga: Pantai Pos Pink: Wisata Hidden Gem di Malang yang Penuh Pesona
Desa wisata Gubuk Klakah ini dapat dijadikan sebagai alternatif tujuan liburan yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga maupun sahabat. (NIS)