Cek Kesehatan Gratis Dimulai 10 Februari, Khusus 7-17 Tahun Dilakukan di Sekolah
GH News February 07, 2025 08:05 PM

Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) Ulang Tahun akan dimulai Kementerian Kesehatan (Kemenkes RI) pada 10 Februari 2025. Program ini dikhususkan untuk anak-anak 0-6 tahun dan dewasa-lansia, usia 17 tahun ke atas. Lalu, bagaimana untuk anak SD, SMP dan SMA?

Direktur Jenderal Kesehatan Primer dan Komunitas Kemenkes RI, Maria Endang Sumiwi, mengatakan program cek kesehatan gratis ini dibagi menjadi 3 jenis, yakni CKG Ulang Tahun, CKG Sekolah, dan CKG Khusus. Untuk anak-anak usia 7-17 tahun, akan melakukan pemeriksaan di sekolah.

"Kemarin ada yang tanya, kok usia segini (7-17 tahun) kok gak masuk (CKG Ulang Tahun)? Kita pisahkan supaya mengatur beban pelayanan di faskes-faskes kita," kata Maria di kantor Kemenkes, Jakarta Selatan, Jumat (7/2/2025).

CKG Sekolah akan dilakukan pada bulan Juli 2025 mendatang. Ini bertepatan dengan tahun ajaran baru siswa. Saat ini, Kemenkes sedang menyempurnakan program tersebut, agar dapat berjalan maksimal di hari pelaksanaan.

"Ini (CKG Ulang Tahun) akan kita mulai besok, hari Senin. Seluruh puskesmas kita sudah siap," kata Maria.

Berikut adalah jenis-jenis pemeriksaan gratis yang bisa didapatkan siswa di sekolah.

SD (7-12 Tahun)

  • Status gizi
  • Merokok (kelas 5-6)
  • Tingkat aktivitas fisik (kelas 4-6)
  • Tekanan darah
  • Gula darah
  • Tuberkulosis
  • Telinga
  • Mata
  • Gigi
  • Jiwa
  • Hati (Hepatitis B)

SMP (13-15 Tahun)

  • Status gizi
  • Merokok
  • Tingkat aktivitas fisik
  • Tekanan darah
  • Gula darah
  • Tuberkulosis
  • Talasemia (kelas 7)
  • Anemia remaja putri (kelas 7)
  • Telinga
  • Mata
  • Gigi
  • Jiwa
  • Hati (Hepatitis B dan C)

SMA (16-17 Tahun)

  • Status gizi
  • Merokok
  • Tingkat aktivitas fisik
  • Tekanan darah
  • Gula darah
  • Tuberkulosis
  • Anemia remaja putri (kelas 10)
  • Telinga
  • Mata
  • Gigi
  • Jiwa
  • Hati (hepatitis B dan C)




© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.