Pelantikan Raya di Universitas Al Qolam Malang, Kupas 100 Hari Kinerja Prabowo
GH News February 25, 2025 11:07 PM

TIMESINDONESIA, MALANG – Pelantikan Raya organisasi kemahasiswaan Universitas Al Qolam Malang, digelar di Auditorium kampus setempat, Selasa (25/2/2025). Acara pelantikan raya ini yang dihadiri mahasiswa, dosen, dan sejumlah tamu undangan. 

Acara Pelantikan Raya ini menjadi salah satu momentum penting dalam masa perkuliahan akademik mahasiswa. Mengangkat tema 'Era Baru Universitas Al Qolam Malang Mewujudkan Generasi Adaptif dan Berkelanjutan,' dihadiri, Anggota DPRD Kabupaten Malang, Zulham Ahmad Mubarok. 

Acara pelantikan raya ini diawali prosesi pembukaan, yang diiringi pembacaan salawat. Kemudian, dilanjutkan sambutan dari ketua pelaksanabpelantikan raya Universitas Al Qolam Malang.

Dalam suasana khidmat, para pengurus mahasiswa yang dilantik hari ini mengikuti pengucapan sumpah janji, dipimpin Wakil Rektor 2 Universitas Al Qolam Malang. Dengan pembacaan sumpah janji tersebut, diharapkan bisa menguatkam semangat pengurus dalam menjalani tugas dan amanat selama masa khidmatnya.

Rangkaian sambutan disampaikan setelah prosesi Pelantikan Raya Universitas Al qolam Malang. Sambutan pertama disampaikan, Presiden Eksekutif Mahasiswa Al Farisi. 

“Hari ini bukan sekadar seremonial, melainkan awal dari sebuah pergerakan untuk mewujudkan visi dan misi yang lebih besar. Ini adalah tentang mengukir sejarah, menciptakan perubahan positif, dan meninggalkan warisan yang akan menginspirasi generasi mendatang,,” ungkap Farisi. 

Sementara itu, Ketua Senat Mahasiswa, Junaidi, dalam sambutannya juga menyampaikan, pentingnya partisipasi aktif dan komunikasi  efektif antarsemua pihak dalam kepengurusan organisasi.

Seminar.jpg

Dalam acara ini juga diisi dengan seminar interaktif dengan tema ”Kinerja Prabowo Dalam 100 Hari Pertama: Tantangan dan Peluang di Jawa Timur”. Narasumber dalam seminar tersebut, Zulham Ahmad Mubarok dan Cristian Fernando S. 

Seminar ini membahas tentang kinerja Presiden Prabowo Subianto dalam 100 hari pertama pemerintahannya, serta tantangan dan peluang yang dihadapi di Jawa Timur.  

Zulham A Mubarok dan Cristian Fernando S, sebagai narasumber, memberikan analisis dan pandangan tentang kinerja Prabowo dan implikasinya terhadap Jawa Timur.

Dalam seminar ini, dibahas tentang beberapa program prioritas yang menjadi janji kampanye Prabowo, seperti pengembangan sumberdaya manusia, ketahanan pangan, penegakan hukum serta makan gizi gratis. 

Para narasumber juga membahas tentang tantangan yang dihadapi oleh pemerintahan Prabowo, seperti defisit APBN, utang luar negeri, juga meningkatnya angka pengangguran dan kemiskinan.

Setelah pemateri, saat sesi diskusi mengemuka pertanyaan dari salah satu peserta seminar yang menyinggung soal apa langkah konkrit yang akan dilakukan dalam 100 hari Kabinet Merah Putih menjabat. 

Menanggapi itu, Mas Zulham Mubarok menyatakan, dalam kaitan ini perlu adanya pengawasan tentang pemerataan anggaran yang telah ditentukan.

"Maka dari itu, mari bersama-sama turut menyikapi terkait permasalahan dan kebijakan yang ada, karena pemikiran-pemikiran yang segar dari para mahasiswa sangat dibutuhkan. Karena mahasiswa lah nantinya yang akan menjadi pemegang tonggak kekuasaan di negara ini," demikian Zulham yang juga politisi Fraksi PDI Perjuangan ini. (*) 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.