Kasus penemuan mayat ibu inisial TSL (59) dan anaknya, ES (35), yang ditemukan dalam penampungan air di rumahnya di Tambora, Jakarta Barat, sedang diusut. Polisi mengungkap awal mula kedua mayat itu ditemukan.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Arfan Zulfan mengatakan kasus itu awalnya dilaporkan ke Polsek Tambora. Polsek Tambora dan jajaran Polres Metro Jakarta Barat lalu mendatangi lokasi rumah korban. Saat melakukan penyisiran, polisi menemukan bau menyengat dari salah satu ruangan.
"Kita mencium bau gitu. Kita sisir satu rumah dan sebagainya, (tercium) ada bau," kata Arfan saat dihubungi, Minggu (9/3/2025).
Polisi lalu menelusuri sumber bau tersebut hingga mengarah ke tempat penampungan air. Saat dibongkar, jasad kedua korban ditemukan.
Arfan mengatakan kasus ini masih dalam penyelidikan. Hasil pemeriksaan awal diduga kedua korban telah meninggal empat hari sebelum jasadnya ditemukan.