Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktor Arbani Yasiz baru-baru ini melamar kekasihnya, Raissa Ramadhani. Lamaran yang berlangsung di sebuah daerah di Jepang itu ternyata terinspirasi dari kecintaannya terhadap dunia anime.
Arbani mengungkapkan bahwa ide untuk melamar Raissa di Jepang sudah dipersiapkan di akhir tahun lalu. Saat itu, Arbani memang telah berencana untuk pergi liburan ke luar negeri setelah satu tahun terakhie bekerja keras.
"Kenapa harus di luar Indonesia ya... jadi tuh ini aja sebenernya, aku kan udah lama nggak liburan karena dari tahun kemarin alhamdulillahnya rezekinya lagi banyak, terus pengin liburan lah sekalian," kata Arbani di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (11/3/2025).
Pada awalnya, Arbani memang berencana untuk liburan di Jepang bersama Raissa, sang kakak, dan beberapa temannya. Namun, akhirnya aktor 30 tahun ini memanfaatkan momen tersebut untuk melamar sang kekasih.
"Karena temen kita pun juga berangkat bareng, ada kakaknya juga. Nah aku mikir kayak kemarin momennya pas lah buat kasih cincin ke dia," lanjutnya.
Suasana Jepang yang romantis dengan pemandangan alamnya yang menawan, menjadi latar yang sempurna untuk melamar kekasih tercinta. Arbani juga menjelaskan alasan khusus mengapa memilih Jepang.
"Kenapa Jepang? Pertama, karena waktu itu saya mau liburan, saya ajak dia, saya juga suka Jepang. Terus yang saya ingat itu Jepang punya langit yang indah gitu lho, langitnya itu bagus makanya saya ajak dia momennya," ujarnya.
Selain itu, Arbani juga terinspirasi dari berbagai anime yang memperlihatkan pemandangan yang indah. Hal itu menjadi daya tarik Arbani untuk akhirnya melamar Raissa di sana.
"Kan emang suka nonton anime ya, tahu baca komik kan, nah kan Jepang identik sama yang kayak gitu, pinggir-pinggir sungai nah ya udah sekalian di situ sekalian," terangnya.
Pemeran Dilan dalam film Ancika itu menyebut kekasihnya tak tahu rencana lamaran ini. Keduanya memang telah berencana menikah, tetapi Raissa tak tahu bahwa akan dilamar ketika sedang berlibur.
"Dia nggak tau sih. Memang ada pembahasan 'kita kapan ya ke jenjang lebih seriusnya, menikahnya kapan ya'. Memang ada pembahasan itu. Tapi dia nggak tau momen itu (liburan) tuh jadi momennya," tutur Arbani.
Setelah melamar Raissa yang telah dipacarinya selama empat tahun terakhir, Arbani mengaku lega. Pernikahan keduanya rencananya akan berlangsung pada tahun ini di Jakarta.
"Insya Allah tahun ini. Insya Allah di Jakarta," tandasnya.