Duta Pancasila Kabupaten Malang Keliling Tadarusan Wujudkan Komitmen Kebaikan
GH News March 12, 2025 11:05 AM

TIMESINDONESIA, MALANG – Segenap aktivis Duta Pancasila Kabupaten Malang melaksanakan kegiatan tadarusan, di Masjid Al-Istiqomah Sukun, yang berada di jalan Lawu, Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (11/3/2025). 

Program yang diinisiasi pengurus Duta Pancasila Kabupaten Malang ini bertajuk kegiatan Dupan Daring atau singkatan dari Duta Pancasila Tadarusan Keliling. 

Naufal Misyuda Ramadhan, selaku Ketua Umum Duta Pancasila Kabupaten Malang mengungkapkan, selama bulan Ramadan program ini akan berlangsung terus menerus dan berkelanjutan. 

"Selanjutnya, kegiatan ini juga akan dilanjutkan ke daerah-daerah lain, dari domisili pengurus Duta Pancasila Kabupaten Malang yang terpilih dari 20 finalis," kata Naufal Misyuda kepada TIMES Indonesia. 

Dikatakan, pelaksanaan "Dupan Daring" Ini pertama kali terlaksana di daerah Kepanjen, dan nantinya akan dilanjutkan ke daerah kecamatan lain di Kabupaten Malang. 

Kegiatan ini sendiri dihadiri 8 Pengurus yang terdiri dari Naufal Misyuda Ramadhan, Moch. Nabil Notan P., Divta Rizal Ramadhan, Reni Fadhilah, Suudi Alfarobi, Husnanadesi P. Romeo Fernando M., dan Nasywaa Atiiqah P. 

Dalam kegiatan ini disambut baik warga sekitar, hingga disediakan hidangan takjil untuk berbuka puasa bersama. 

Kariyono, selaku takmir Masjid Al-Istiqomah Sukun merasa senang terkait kegiatan seperti yang dilakukan Duta Pancasila ini. 

"Kami senang ada anak muda yang mau hadir di masyarakat, melakukan kegiatan yang positif. Dan kami berharap hal ini terus dilakukan, dengan harapan nilai-nilai Pancasila juga dapat tersampaikan di tengah-tengah masyarakat," tuturnya. 

Naufal Misyuda juga menegaskan, pengurus Duta Pancasila Kabupaten Malang akan terus menjaga komitmen untuk selalu melakukan hal-hal positif dan berdampak bagi masyarakat di Kabupaten Malang, 

"Melalui kegiatan Dupan Daring ini adalah salah satu upaya yang bisa kami lakukan untuk tetap berada dalam kegiatan yang aktif, positif dan berdampak bagi lingkungan sekitar," ungkapnya. (*) 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.