Thomas Tuchel menjalani debutnya melatih Timnas Inggris pekan depan. Juru taktik asal Jerman ini menegaskan tidak akan menyanyikan lagu kebangsaan Inggris.
Tuchel ditunjuk sebagai pelatih Timnas Inggris pada Oktober 2024. Dia mulai efektif membesut Tiga Singa pada Januari 2025.
Pertandingan pertama Tuchel membesut Inggris dijadwalkan pada 22 Maret 2025. Pelatih berusia 51 tahun ini akan memimpin skuad asuhannya menghadapi Albania di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jelang laga debutnya melatih Timnas Inggris, Tuchel mendapat pertanyaan seputar lagu kebangsaan. Publik negeri Raja Charles penasaran apakah pria Jerman itu akan ikut menyanyikan "God Save The King".
Tuchel menegaskan dirinya tak akan menyanyikan lagu kebangsaan dalam debutnya di Timnas Inggris. Dia menilai "God Save The King" tak bisa dinyanyikan begitu saja, terlebih oleh orang asing sepertinya.
"Saya merasa itu bukan hal yang wajar. Anda tidak bisa menyanyikannya begitu saja," kata Tuchel, dilansir dari BBC.
"Itulah mengapa saya memutuskan untuk tidak menyanyikannya dalam pertandingan pertama saya," tegasnya.
Polemik lagu kebangsaan memang kerap mewarnai Timnas Inggris. Eks pelatih interim Inggris, Lee Carlsey, pernah dihujat karena tak mau menyanyikan "God Save The King" sebelum pertandingan.
Beberapa pemain kelahiran Liverpool seperti Trent Alexander-Arnold juga tak menyanyikan "God Save The King". Hal ini berkaitan dengan protes masyarakat Merseyside yang merasa ditindas dan disudutkan para penguasa di London, utamanya dari Partai Konservatif, sejak era Perdana Menteri Margaret Thatcher.