Bagaimana Cara Bayar Tagihan Shopee PayLater Jika Akun Hilang? Ikuti Langkah ini
Fidiah Nuzul Aini March 16, 2025 08:34 AM

Grid.ID - Bagaimana cara bayar tagihan Shopee PayLater jika akun hilang? Ternyata perlu ikuti langkah ini.

Jangan khawatir, kita masih bisa bayar tagihan Shopee PayLaterjika akun hilang.

Asal kita masih ada itikad baik untuk membayar tagihan Shopee Paylater, maka semua bisa ada jalannya.

Jangan sampai karena akun Shopee hilang, lalu tagihan Shopee Paylater tidak dibayar ya.

Soalnya bunga dan denda akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.

Jadi meski akun hilang, tetap kita harus membayar kewajiban melunasi utang.

Tapi, kalau akun hilang bagaimana?

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan kalau akun hilang, tapi masih ada tanggungan Shopee Paylater.

Simak berikut ini seperti dilansir dari GridFame.id:

1. Reset password

Coba login lagi ke akun Shopee dengan e-mail atau nomor HP yang terdaftar.

Namun, kali ini kita akan me-reset password dengan password yang baru.

Caranya adalah:

  1. Buka aplikasi shopee di smartphone
  2. Padahalaman login, klik lupa?
  3. Masukkan nomor HP yang terdaftar di aplikasi Shopee, lalu pilih lanjut
  4. Masukkan kode captcha yang muncul
  5. Cek pesan di WhatsApp atau SMS yang berisi kode OTP
  6. Masukkan kode OTP
  7. Buat password baru
  8. Selesai. Password Shopee berhasil di ubah.

2. Cara Bayar Shopee Paylater Tanpa Aplikasi Jika Akun Hilang

Jika cara di atas masih tidak berhasil juga, bisa langsung menghubungi kontak Shopee

Telp: (021) 8060 4253
Email: customerservice@cmf.co.id

Silakan minta bantuan customer service agar bisa melunasi utang sesegera mungkin.

Lewat CS di atas, kita juga bisa cek tagihan Shopee Paylater tanpa aplikasi.

Melansir dari TribunPontianak.co.id, Shopee PayLater merupakan metode pembayaran berbasis pinjaman instan dengan suku bunga yang sangat rendah.

Layanan ini disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara dan PT Commerce Finance, serta berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Ada berbagai keuntungan yang bisa dinikmati oleh pengguna Shopee PayLater, salah satunya adalah opsi pembayaran produk yang bisa dilakukan di bulan berikutnya.

Tagihan Shopee PayLater akan mulai muncul sejak tanggal 25 setiap bulan.
Pengguna diwajibkan untuk melakukan pembayaran paling lambat tanggal 5 setiap bulan.

Pastikan untuk membayar tepat waktu, karena keterlambatan akan dikenakan denda sebesar 5% dari total tagihan.

Sistem pembayaran Shopee PayLater memiliki konsep yang serupa dengan kartu kredit, di mana pengguna bisa bertransaksi terlebih dahulu dan melunasi tagihan sesuai tenggat waktu yang ditentukan.

Selain itu, Shopee PayLater menawarkan bunga yang rendah dengan limit kredit yang cukup besar, mencapai Rp 15 juta.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.