E Fund: Memanfaatkan Tren AI di Tiongkok guna Mempercepat Inovasi dan Meningkatkan Produk ETF

Guangzhou, Tiongkok, (ANTARA/PRNewswire)- Model AI yang baru-baru ini dikembangkan DeepSeek telah menggemparkan dunia, serta memicu kenaikan harga saham teknologi Tiongkok. Per 12 Maret, data Wind menunjukkan, Indeks CSI Artificial Intelligence telah mengalami kenaikan tahunan sebesar 14,7%. Setelah biaya implementasi model bahasa besar AI menurun drastis, tingkat penggunaannya kian meluas di sektor-sektor keuangan, pemerintah, dan kesehatan. Sementara, sejumlah perusahaan teknologi raksasa asal Tiongkok, seperti Alibaba, Baidu, dan Huawei, juga semakin gencar mengintegrasikan ekosistemnya dengan DeepSeek. Momentum ini menandakan perkembangan aplikasi AI yang kian pesat, begitu pula dengan perangkat pengguna, sehingga merombak berbagai industri dan mendorong inovasi.