Rizky Ridho mengungkapkan kondisi mental para pemain Timnas Indonesia sekembalinya dari Australia. Meski kecewa, skuad Garuda diminta tetap fokus menghadapi Bahrain yang sudah di depan mata.
Indonesia baru saja disikat Australia 1-5 dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis (20/3/2025) lalu di Sydney. Hasil tersebut membuat tim asuhan Patrick Kluivert turun ke urutan empat Grup C dengan enam poin.
Hasil ini membuat peluang lolos langsung ke Amerika Utara tahun depan menjadi kian berat. Namun Indonesia diminta tak larut dalam keterpurukan.
"Tentunya setelah kekalahan kita kecewa dengan hasil itu dan kita evaluasi. Kita nggak boleh lama-lama terlarut dengan kecewa itu karena kita ada game yang penting juga untuk besok dan main di home juga, jadi harus meraih kemenangan," kata Rizky saat ditanya soal kondisi rekan-rekannya saat ini, di Stadion Madya, pada Minggu (23/3).
Laga penting yang dimaksud Ridho ialah melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa (25/3) pukul 20.45 WIB. Pemain berusia 23 tahun itu juga menyampaikan bahwa Kluivert telah memberikan wejangan kepada para pemain.
"Ya tentunya kita harus semangat, kekalahan itu harus kita evaluasi dan harus bangkit. Kita masih ada kesempatan lolos ke tujuan kita ke Piala Dunia 2026. Itu sih yang ditekankan, itu sih yang positif," ujarnya.
Saat ini, posisi Garuda berada di atas Bahrain yang berada di posisi kelima. Indonesia menempati peringkat empat dengan koleksi poin yang sama karena unggul produktivitas gol.
Indonesia berjumpa dengan Bahrain terakhir kali saat bertandang di kandang lawan pada Oktober lalu. Saat itu, skor berakhir imbang 2-2.