Mini Bus Terperosok di Mandin, Damkar dan Dishub Kotabaru Gercep Bantu Evakuasi 
Hari Widodo April 10, 2025 12:09 AM

BANJARMASINPOST.CO.DI, KOTABARU - Satu unit mini bus terperosok di Jalan Padat Karya 2, Desa Mandin, kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu (9/4/2025) malam.

Kondisi malam hari dan amblasan roda belakang mini bus menyebabkan tidak bisa bergerak naik ke badan jalan.

Kesulitan ini pun disampaikan Hariyadi, Kernet mini bus ke Damkar Kotabaru untuk mendapatkan penanganan segera, sehingga tidak menghambat lalu lintas dan unit yang terjebak bisa dievakuasi.

Penuturan Kasi Damkar dan Rekontruksi, Satpol PP dan Damkar Kotabaru, Mukmin, kejadian ini berawal dari sang sopir yang berencana mencuci mini bus di sungai Yanga dan di jalur tembus ke Selokayang tersebut.

"Awalnya pemilik niat mau nyuci, karena besok mau dipakai jemput rombongan ziarah, tapi pas mau naik tidak sanggup dan amblas," bebernya.

Mendapat informasi ini, pihaknya pun bersama regu yang piket langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan evakuasi.

Mini bus putih tersebut pun akhirnya bisa dievakuasi dengan penarikan menggunakan unit Triton.

Ditambahkan Kasatpol PP dan Damkar Kotabaru, H Akhmad Rajudinoor, pihaknya siap membantu masyarakat jika perlu bantuan selama 24 jam.

"Jadi tidak hanya kebakaran. Evakuasi, pertolongan emergency, terkait animal rescue, dan lainnya kami siap membantu.jangan sungkan menghubungi, "pesannya. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Tabri)

 

 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.