Hansi Flick Temukan Penyebab Barcelona Bisa Pesta Gol Lawan Dortmund, Mau Semifinal Liga Champions
Murhan April 10, 2025 08:33 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Barcelona menghancurkan Borussia Dortmund pada leg pertama perempat final Liga Champions 2024/2025, Kamis (10/4/2025) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Olimpiade Lluís Companys, Barca meraih kemenangan dengan skor 4-0.

Pelatih Barcelona Hansi Flick turut berkomentar soal kemenangan anak asuhnya atas Dortmund itu.

Dalam laga itu, gol dibuka oleh Raphinha menit 25' yang dilanjutkan brace goal Robert Lewandowski menit 48' dan 66', sebelum ditutup oleh Lamine Yamal menit 77'.

Berkat kemenangan tersebut, Barcelona membawa keunggulan agregat skor 4-0 menuju leg kedua di Signal Iduna Park, 16 April 2025 minggu depan.

Bagi pelatih Barcelona Hansi Flick, kemenangan besar pada leg pertama merupakan hal penting.

Pasalnya Flick telah mengantisipasi permainan Dortmund yang dikenal lebih ngotot ketika di markas sendiri.

Walhasil eks pelatih Bayern Munchen tersebut beranggapan, laga perempat final belumlah usai.

Kini menjadi pekerjaan rumah bagi Barcelona untuk mempertahankan keunggulan.

"Kita bermain sangat baik, dan jika demikian maka gol (banyak) tercipta," ujar Hansi Flick dilansir Football Espana, Kamis (10/4).

"Tapi kita belum pasti lolos ke semifinal," sambung pelatih asal Jerman.

"Kamu tidak akan pernah tahu apa yang terjadi ke depan," jelasnya.

"Sepak bola merupakan hal 'gila', maka kita mesti bermain seperti demikian pada leg kedua," harap Flick.

"Kita perlu menampilkan performa terbaik Barcelona," pungkasnya.

Adapun kemenangan dari Dortmund semakin menyempurnakan rekor unbeaten Barcelona dalam 23 laga terakhir.

Rinciannya, El Barca mengantongi 19 kemenangan dan empat imbang.

Barcelona sendiri juga merupakan calon kuat pemegang trofi juara La Liga Spanyol 2024/2025.

La Blaugrana memimpin puncak klasemen dengan koleksi 67 poin atau unggul empat angka dari Real Madrid yang menempati posisi runner-up.

Dengan performa impresif saat ini, Barcelona tinggal menunggu waktu yang tempat untuk mengangkat trofi pada delapan pekan tersisa di La Liga.

Jalannya Pertandingan

Lima menit awal babak pertama, Barcelona intens menyerang dari sisi sayap.

Baik melalui Raphinha yang berada di sisi kiiri, maupun Lamine Yamal di sisi kanan.

Raphinha mencoba lepaskan umpan silang ke tengah kotak penalti, tapi dapat diblok pemain Dortmund.

Sementara sepakan Yamal dari sisi kanan dapat ditepis penjaga gawang Dortmund, Kobel.

Pada menit ketujuh, tim asuhan Hansi Flick hampir saja unggul lebih dulu.

Raphinha melepaskan umpan tarik ke kotak penalti yang kemudian disontek Lewandowski. Tetapi bola dapat ditepis Kobel dan Barcelona mendapat tendangan penjuru.

Dortmund bukan tanpa perlawanan, tim asuhan Niko Kovac mampu meredam penguasaan bola Barcelona.

Dortmund berani bermain di lini tengah dan menyerang melalui sisi sayap.

Di sisi lain, pemain bertahan juga tampil disiplin untuk menggalkan peluang pemain Barcelona sebelum memasuki area penalti.

Hingga menit 20, Barcelona setidaknya menghasilkan 5 percobaan, namun tidak ada yang mengarah tepat sasaran. Sementara Dortmund menghasilkan 2 peluang.

Barcelona akhirnya dapat membuka keunggulan pada menit 25.

Berawal dari tendangan set piece, Inigo Martinez yang menerima bola di kotak penalti menyundul bola ke sisi tengah kotak penalti.

Bola sodoran dari Inigo disontek oleh Pau Cubarsi, namun sebelum melewati garis gawang secara tiba-tiba Raphinha menambah sentuhan sehingga yang tercatat di papan skor pertandingan atas nama Raphinha.

Pada menit 34, Raphinha menyia-nyiakan kesempatan untuk menggandakan keunggulan.

Umpan terobosan Lamine Yamal tak mampu dikonversikan dengan baik oleh Raphinha.

Dortmund sejatinya cukup emmberikan perlawanan kepada Barcelona.

Namun tim asuhan Niko Kovac itu tidak cukup klinis memanfaatkan peluang sehingga terbuang sia-sia.

Seperti peluang Chukwuemeka ketika melepaskan tembakan dari jarak dekat. Bola tendangannya dapat diblok pemain Barcelona.

Jelang jeda turun minum, Doue kembali mengancam gawang Martinez. Dia melepaskan tembakan tepat sasaran ke gawang sebelum ditepis penjaga gawang Argentina itu.

Pada injury time babak pertama, Guirrasy melepaskan tembakan keras menggunakan kaki kirinya, namun masih melebar dari gawang Barcelona.

Peluang terakhir yang tercipta sebelum jeda turun minum.

Di awal babak kedua, Barcelona mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Trio penyerang Blaugrana menghasilkan kerjasama yang baik. Berawal dari umpan silang Lamine Yamal ke tiang jauh, bola disundul Raphinha yang mengarah ke sisi sebaliknya dan kemudian diteruskan oleh Lewandowski.

Pada menit 63, Fermin Lopez hampir mencatatkan namanya di papan skor pertandingan.

Namun sayang, tendangan percobaanya melebar tipis di sisi kanan gawang Dortmund.

Pada menit 65 melalui serangan balik yang cepat di sisi kanan, Fermin menjalin kerjasama dengan Yamal.

Yamal memberikan umpan terobosan kepada Fermin yang berlari mendekati kotak penalti.

Begitu mendapatkan bola, Fermin kemudian memberikan assist kepada Lewandowski.

Skor 3-0 untuk keunggulan Blaugrana.

Meski sudah unggul 3 gol, barcelona tidak mengendorkan serangan dan terus menekan pertahanan Dortmund.

Hasilnya, Lamine Yamal mencatatkan namanya di papan skor pertandingan pada menit 77 setelah menerima assist Raphina.

Skor 4-0 untuk Barcelona.

Di sisa waktu pertandingan, Dortmund mencoba memperkecil ketertinggalan atas Barcelona.

Namun dari sejumlah peluang yang tercipta, tidak ada yang bisa dikonversikan menjadi gol.

Barcelona menang 4-0 dan selangkah menginjakkan kaki di babak semifinal.

Menariknya, pada laga ini kembali tampil Ansu Fati yang dimainkan Hansi Flick pada menit 85 menggantikan Lamine Yamal.

Susunan pemain Barcelona vs Dortmund

Barcelona

Szczesny, Kounde, Dubarsi, Inigo Martinez, Balde, Frankie De Jong, Pedri, Fermin Lopez, Raphinha, Lewandowski, Lamine Yamal.

Pelatih: Hansi Flick

Dortmund 

Kobel, Bensebaini, Anton, Can, Ryerson, Chukwuemeka, Mbecha, Brandt, Adeyemi, Gittens, Guirrasy.

Pelatih: Niko Kovac

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.