Kisah Bocah SMP Curi Uang Orangtua Rp 20 Juta, Beli 2 iPhone, Ternyata 1 Diberikan ke Teman
Azis Husein Hasibuan April 15, 2025 05:32 AM

TRIBUN-MEDAN.com - Media sosial dihebohkan dengan aksi bocah SMP nekat mencuri uang puluhan juta orang tuanya.

Lewat akun Instagram matcha_iphonestore, kisah bocah SMP mencuri uang orangtuanya itu pun viral se-Indonesia.

Dilansir TribunnewsBogor.com pada Senin (14/4/2025), terkuak kronologi orangtua tahu soal perangai anaknya yang mencuri uang.

Awalnya mereka gelisah dengan uang tunai senilai Rp20 juta yang disimpannya di rumah.

"Enggak bisa tidur bapaknya terus dicek uangnya hilang," ungkap sang bapak.

Benar saja, firasat buruk itu pun jadi kenyataan.

BOCAH CURI UANG: tangkapan layar postingan penjual HP bekas soal kisah bocah curi uang demi beli iPhone, disadur pada Senin (14/4/2025). Viral di media sosial cerita soal bocah SMP curi uang bapak Rp20 juta. Sang ibu syok saat tahu alasan anaknya nekat menilep uang puluhan juta.
BOCAH CURI UANG: tangkapan layar postingan penjual HP bekas soal kisah bocah curi uang demi beli iPhone, disadur pada Senin (14/4/2025). Viral di media sosial cerita soal bocah SMP curi uang bapak Rp20 juta. Sang ibu syok saat tahu alasan anaknya nekat menilep uang puluhan juta. (Tribunnewsbogor.com)

Uang puluhan juta tersebut raib tanpa jejak.

"Rp20 juta enggak ada itu syok," ujar sang bapak.

Setelah ditelusuri, uang Rp20 juta itu ternyata diambil anak mereka.

Mereka semakin terkejut saat tahu alasan anaknya mencuri uang.

Rupanya uang tersebut dipakai oleh sang anak untuk membeli dua iPhone baru.

Saat diinterogasi oleh orangtuanya, bocah yang baru berumur 14 tahun itu tak mengakuinya.

"Ternyata buat beli HP dua," kata ibu sang bocah.

"(Anaknya) enggak ngaku, mbulet aja," pungkas sang bapak.

Tak hanya itu, orang tua dari sang bocah semakin terkejut saat mengetahui untuk siapa iPhone tersebut dibeli.

Ternyata satu iPhone baru yang dibeli dari hasil uang curian itu diberikan untuk temannya.

"HP satunya kan (iPhone 11) udah dikasih ke temannya," kata bapak.

"Kelas berapa sih?" tanya pria penjual HP bekas.

"Kelas 8 SMP," ujar sang bapak.

Mendengar cerita tersebut, sang penjual HP pun syok.

Adapun niatan dari orangtua tersebut ke sang pria adalah untuk menjual dua iPhone hasil curian itu.

"Berarti nilep Rp20 juta buat beli HP. Sekarang (mau) dijual?" tanya sang penjual HP.

"Karena uangnya butuh mas," akui orang tua bocah.

"Rp20 juta sisanya enggak tahu ke mana," sambungnya.

Kisah bocah SMP mencuri uang Rp20 juta demi beli dua iPhone itu disorot netizen.

Khalayak tak habis pikir sekaligus miris dengan kasus tersebut.

"Wkwkwk jaman ku smp nyolong duit receh 3 ewu go tuku indomie laa sak iki tuku iphone (jaman SMP nyolong duit recek 3 ribu buat beli indomie la sekarang ini beli iPhone),"

"Smp wani (berani) nyolong 20jt,edyan,"

"Buset gedean dikit sertifikat rumah bisa dijual itu, hati-hati aja,"

"Beli HP seken COD memang seseru itu, apalagi di FB. Beli HP bonus cerita unik dari pemiliknya,"

 (*/ Tribun-medan.com)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.