Kolesterol merupakan penyakit yang tidak mengenal usia dan kondisi badan.
Penyakit ini banyak dijumpai pada usia muda dan tidak berbadan gemuk.
Kolesterol tinggi sangat berbahaya, pendeirtanya berisiko mengalami penyakit serius seperti serangan jantung dan stroke.
Kendati demikian, ada cara alami yang bisa dilakukan untuk menurunkan kolesterol.
Salah satu caranya yakni mengatur pola makan dengan konsumsi buah penurun kolesterol.
Dilansir dari laman Ayo Sehat, berikut buah yang bagus untuk kolesterol tinggi:
1. Alpukat
Banyak anggapan alpukat mengandung lemak yang tidak baik bagi kesehatan.
Alpukat mengandung lemak cukup tinggi, namun menyehatkan.
Ternyata 63 persen penyusunnya yakni asam leamk tak jenuh, terutama asam lemak tak jenuh tunggal.
Lemak tak jenuh pada alpukat berperan sebagai antioksidan yang menjaga pembuluh darag daru kerusakan arteri akibat penumpukan kolesterol jahat.
Alpukat juga kaya serat dan omega-9 yang menjaga kadar gula darah tetap rendah.
2. Tomat
Sebuah riset dari jurnalis Maturitas memaparkan, tomat yang dimasak hampir sama khasiatnya dengan obay kimia penurun kolesterol seperti statin.
Rahasa tomat ada pada senyawa likopen, anioksidan penting yang mengurangi risiko stroke dam serangan jantung.
Tomat juga mengandung vitamin B dan lalium yang menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.
3. Jeruk Nipis
Senyawa flavonoid pada jeruk nipis berkhasiat menurunkan produksi kolesterol jahat.
Buah ini mengurangi risiko serangan jantung.
Flavonoid bisa dijumpai pada tomat, kedelai, delima, teh, bawang bombay, bawang merah serta brokoli.
4. Semangka
Semangka tergolong buah penurun kolesterol.
Buah ini mengandung likopen yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat.
5. Apel
Salah satu khasiat buah apel yakni menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).
Beta-glucan pada apel berperan mengontrol produksi kolesterol.
Buah ini juga sumber serat larut yang berkhasiat menurunkan kolesterol dan mencegah arteri mengeras.
Tak hanya dikonsumsi langsung, buah apel bisa dibuat cuka.
Rutin konsumsi cuka apel bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL).