Rusia Coret Taliban dari Daftar Kelompok Teroris
GH News April 18, 2025 12:06 AM

Mahkamah Agung Rusia menghapus Taliban dari daftar kelompok teroris. Rusia ingin negaranya mempererat hubungan dengan para pemimpin Taliban yang kini menguasai Afghanistan.

"Berdasarkan keputusan Mahkamah Agung Federasi Rusia, larangan yang ditetapkan sebelumnya terhadap aktivitas Taliban -- yang termasuk dalam daftar federal terpadu organisasi yang diakui sebagai teroris -- telah ditangguhkan," kata seorang hakim, menurut kantor berita negara TASS dilansir AFP, Kamis (17/4/2025).

"Keputusan ini mulai berlaku secara hukum saat ini juga," imbuhnya.

Jaksa Agung Rusia meminta pengadilan untuk mencabut sebutan 'teroris' pada kelompok itu bulan lalu. Hal itu menyusul beberapa perjalanan pejabat tinggi Taliban ke Rusia.

Delegasi Taliban diketahui menghadiri forum ekonomi utama Rusia di Saint Petersburg pada tahun 2022 dan tahun 2024 dan diplomat utama kelompok itu bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov di Moskow Oktober lalu.

Taliban merebut kekuasaan di Afghanistan pada bulan Agustus 2021, ketika pasukan Amerika yang mendukung pemerintah negara tersebut yang diakui secara internasional menarik diri. Moskow, yang menyebut penarikan pasukan AS sebagai "kegagalan", telah mengambil langkah-langkah untuk menormalisasi hubungan dengan otoritas Taliban sejak saat itu, melihat mereka sebagai mitra ekonomi dan sekutu potensial dalam memerangi terorisme.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.