Info Harga Kopra Terbaru di Manado Sulawesi Utara, Petani Kelapa Gembira: Puji Tuhan
Rizali Posumah April 20, 2025 12:08 AM

TRIBUNMANADO.CO.ID - Harga kopra di Manado, Sulawesi Utara, mengalami kenaikan, dan kabar ini disambut suka cita oleh para petani kelapa di wilayah tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribunmanado.com pada Sabtu (19/4/2025), harga kopra saat ini mencapai Rp 19.200 per kilogram.

Ini menunjukkan peningkatan dari harga sebelumnya yang sempat menyentuh Rp 19.000 per kilogram di gudang kopra Kelurahan Calaca, Manado.

Kenaikan harga tersebut menjadi angin segar bagi petani, yang merasa kerja keras mereka kini mendapat imbal hasil yang lebih layak.

Seorang petani kelapa bernama Repsi menyampaikan rasa syukurnya atas perubahan harga yang menggembirakan ini.

"Puji Tuhan harga kopra saat sangat baik sekali," ujar Repsi.

Ia menjelaskan bahwa harga kopra terus menunjukkan tren positif sejak awal tahun dan belum menunjukkan tanda-tanda penurunan.

"Masuk tahun 2025 harga kopra terus naik, kalau seperti ini terus kami bisa berjaya," ungkapnya.

Namun, di sisi lain, peningkatan harga tidak sepenuhnya diikuti dengan ketersediaan stok yang melimpah.

Menurut Adit, seorang pembeli kopra di wilayah Calaca, volume penjualan dari petani justru mengalami penurunan beberapa bulan terakhir.

Penyebab utamanya adalah hasil panen kelapa yang semakin sedikit, sehingga produksi kopra juga ikut menurun.

"Hari ini saja yang jual kopra di gudang cuma 5 karung," jelasnya.

Adit menambahkan bahwa para petani kini tengah mencari solusi untuk meningkatkan produktivitas pohon kelapa agar hasil panennya kembali melimpah.

"Jadi semakin banyak buah, semakin untung mereka," pungkasnya.

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.