TRIBUNNEWS.COM - Klasemen akhir final four Proliga 2025 seri Kediri menempatkan Jakarta LavAni Livin Transmedia (putra) dan Jakarta Popsivo Polwan (putri) di puncak klasemen.
Ya, seluruh pertandingan final four Proliga 2025 seri Kediri yang berlangsung di GOR Jayabaya telah rampung digelar, Minggu (20/4/2025).
LavAni dan Popsivo menjadi tim yang berhasil mencatatkan rekor unbeaten.
Dari dua laga yang mereka lakoni, LavAni dan Popsivo belum menelan satu pun kekalahan.
Di laga pertama, LavAni menang atas Palembang Bank SumselBabel, 3-0 (25-20, 25-19, 25-23), Jumat (18/4/2025).
Kemudian di laga kedua, LavAni kembali menang telak, Fahry Septian dkk mengalahkan Surabaya Samator, 3-0 (25-14, 25-14, 25-20), Minggu (20/4/2025).
Dua kemenangan itu membuat LavAni kukuh di puncak dengan enam poin sempurna.
Senada dengan LavAni, Popsivo juga demikian.
Popsivo memulai perjuangannya di final four dengan mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, 3-1 (24-26, 25-17, 25-20, 25-16), Jumat (18/4/2025).
Lalu di laga kedua, Popsivo menang dramatis atas Jakarta Electric PLN, 3-2 (25-23, 20-25, 19-25, 25-17, 15-13), Minggu (20/4/2025).
Popsivo menempati puncak klasemen dengan mengemas lima poin.
Setelah ini, final four Proliga 2025 bakal berlanjut ke seri Semarang yang berlangsung di GOR Jatidiri pada 24-27 April pekan ini.
1. Jakarta LavAni Livin Transmedia: 6 poin
2. Jakarta Bhayangkara Presisi: 4 poin
3. Palembang Bank SumselBabel: 2 poin
4. Surabaya Samator: 0 poin
1. Jakarta Popsivo Polwan: 5 poin
2. Jakarta Pertamina Enduro: 4 poin
3. Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia: 2 poin
4. Jakarta Electric PLN: 1 poin
Kamis, 17 April 2025
(Putri) Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN, 3-1 (25-20, 28-26, 20-25, 25-23)
(Putra) Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator: 3-0 (25-13, 25-21, 25-20)
Jumat, 18 April 2025
(Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, 3-1 (24-26, 25-17, 25-20, 25-16)
(Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Palembang Bank SumselBabel: 3-0 (25-20, 25-19, 25-23)
Sabtu, 19 April 2025
(Putri) Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro, 3-2 (23-25, 25-22, 13-25, 25-22, 15-9)
(Putra) Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta Bhayangkara Presisi: 3-2 (21-25, 25-19, 21-25, 25-18, 18-16)
Minggu, 20 April 2025
(Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN: (25-23, 20-25, 19-25, 25-17, 15-13)
(Putra) Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Surabaya Samator: 3-0 (25-14, 25-14, 25-20)
(Isnaini)