TRIBUNWOW.COM - PSIM Yogyakarta kini dikaitkan dengan dua pemain asing bertipikal identik jelang gelaran Liga 1 2025 mendatang.
PSIM Yogyakarta memang tengah gencar mencari tambahan amunisi asing pasca berhasil promosi ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Mengingat, PSIM Yogyakarta saat ini hanya punya tiga pemain asing yang dipertahankan sejak gelaran Liga 2 2024 lalu.
Pemain Bertahan Kuala Lumpur City FC Curi Minat PSIM Yogyakarta dan Kans Jadi Tandem Baru Yusaku Yamadera
PSIM Yogyakarta santer mendatangkan tandem baru bagi Yusaku Yamadera untuk mengarungi Liga 1 2025.
Pasalnya, seorang jurnalis asal Malaysia, yakni Avineshwaran Taharumalengam sempat mencuit ada sosok dari Kuala Lumpur City FC yang kabarnya masuk ke radar transfer PSIM Yogyakarta jelang Liga 1 2025.
Sosok yang dikaitkan dengan PSIM Yogyakarta tersebut adalah gelandang bertahan sekaligus bek Kuala Lumpur City FC, Kenny Pallraj.
"Kuala Lumpur midfielder/centreback D. Kenny Pallraj is being monitored by his former club Perak. It is also learnt that Indonesia’s Liga 2 champions PSIM Yogyakarta have enquired about the player. #MSLTransfer25
(Gelandang/bek Kuala Lumpur D. Kenny Pallraj tengah dipantau oleh mantan klubnya Perak. Diketahui juga bahwa jawara Liga 2 Indonesia PSIM Yogyakarta juga mulai menanyakan tentang sang pemain,-red)," tulis @avineshW90.
Lantas, siapakah sosok Kenny Pallraj yang dikaitkan dengan PSIM Yogyakarta tersebut?
Melirik dari Transfermarkt, Kenny Pallraj merupakan eks Timnas Malaysia berusia 32 tahun yang kini menjadi pilar utama Kuala Lumpur City FC.
Di musim 2024/2025 ini, Kenny Pallraj sudah tampil sebanyak 17 kali untuk Kuala Lumpur dan menorehkan 1 gol dan 3 assist.
Berpostur 1,81 meter dan punya kaki kanan yang kuat, Kenny Pallraj bisa diplot sebagai gelandang bertahan, gelandang tengah, hingga bek tengah.
Mencatatkan 9 caps bersama Timnas Malaysia, Kenny Pallraj kini berlabel Rp 3,04 miliar via Transfermarkt.
Melihat fleksibilitas Kenny Pallraj yang punya tipe permainan defensif tersebut, praktis sosoknya bisa jadi duet baru bagi Yusaku Yamadera di PSIM Yogyakarta kelak.
Peluang PSIM Yogyakarta untuk merekrut Kenny Pallraj pun terbuka lebar seiring kontraknya di Kuala Lumpur City FC akan segera habis per 31 Mei 2025 mendatang.
(TribunWow.com)