TRIBUNNEWS.COM - Sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan di sebuah got atau gorong-gorong di Jalan Daan Mogot, KM. 21, Batu Ceper, Kota Tangerang, Banten, Selasa (22/4/2025).
Warga menemukan jasad tersebut dalam keadaan terbungkus karung putih sekitar pukul 09.00 WIB.
Korban diperkirakan berusia antara 20 hingga 30 tahun.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, mayat pria tersebut diduga merupakan korban tindak pidana kekerasan.
"Hasil autopsi yang dilakukan oleh Tim Kedokteran Forensik RSUD Kabupaten Tangerang, terdapat luka terbuka di kepala dan rahang bagian kanan dan kiri, luka memar di leher dan pipi diduga akibat kekerasan benda tumpul," ungkapnya dalam keterangan Rabu (23/4/2025) pagi.
"Kemudian pada tangan kanan serta jari dan dahi kiri ada luka terbuka akibat benda tajam," sambung Kapolres.
"Dari hasil pemeriksaan sementara, bahwa ditemukan ada kekerasan pada bagian kepala korban, termasuk juga di bagian tangan," ujar Zain.
Pihak kepolisian akan memberikan pembaruan informasi secara bertahap mengenai perkembangan penyelidikan kasus penemuan mayat pria tersebut.
"Ya nanti, nanti setelah dilakukan autopsi baru kita bisa mengetahui jasad ini sudah berapa hari tidak bernyawa, sudah berapa lama meninggal, termasuk kekerasan ini penyebabnya apa nanti akan menyusul disampaikan (setelah hasil autopsi keluar)," paparnya, dikutip dari Tribuntangerang.com.
Seorang saksi mata yang merupakan karyawan pabrik besi bernama Indra membeberkan kronologi penemuan mayat korban.
Mulanya, ia dan karyawan lainnya baru saja tiba di tempat bekerjanya tersebut pada pukul 08.10 WIB.
Setibanya di sana, pintu gerbang pabrik belum dibuka. Alhasil, ia dan karyawan lainnya menunggu dengan menikmati secangkir kopi hitam di pagi hari.
Ketika sedang bersantai, Indra mencium aroma tidak sedap. Setelah ditelusuri, bau menyengat itu bersumber dari sebuah karung berwarna putih yang tak jauh dari tempatnya berdiri.
"Waktu saya sama teman-teman nunggu bos datang untuk buka gerbang pabrik, kami mencium bau anyir dan busuk gitu. Terus kami inisiatif nyari sumbernya ternyata dari sebuah karung di dalam got atau gorong-gorong yang penutupnya sudah tidak ada," ujar Indra kepada TribunTangerang.com, Selasa (22/4/2025).
Indra dan sejumlah rekannya langsung memeriksa isi karung tersebut. Mereka terkejut melihat karung tersebut berisi mayat.
Ia langsung melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian.
"Posisi karungnya itu horizontal, sejajar dengan tanah, enggak didirikan. Karungnya warna putih ukuran dalamnya besar seperti sedang memuat barang gitu kalau dilihat tadi pagi," ungkapnya.
"Enggak pake lama dan sama sekali enggak pegang-pegang karung itu, kami langsung lapor polisi, karena kaget banget ada karung isinya mayat," sambungnya.
Mayat pria tersebut diduga kuat merupakan korban pembunuhan.
Dugaan ini muncul karena terdapat sejumlah luka bekas kekerasan pada beberapa bagian tubuhnya.
Pihak kepolisian pun mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga dalam beberapa waktu terakhir agar segera melapor, guna membantu mengungkap identitas jenazah tersebut.
"Termasuk juga kami menyampaikan kepada masyarakat yang kehilangan anggota keluarganya yang adalah seorang laki-laki kisaran umur 20 sampai 30 tahun dalam berapa hari terakhir, tolong agar bisa koordinasi dengan Satreskrim Polres Metro Tangerang Kota untuk bisa kami lakukan identifikasi dari mayat yang ditemukan ini," ungkap Zain.
(Tirbunnews.com/Falza) (Tribuntangerang.com/Gilbert Sem Sandro)