TIMESINDONESIA, SLEMAN – Kabupaten Sleman menjadi tuan rumah dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Taruna Siaga Bencana (TAGANA) tingkat DIY yang ke-21. Acara ini diselenggarakan di Gedung Serbaguna sisi barat Taman Denggung, Sleman, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa.
Peringatan HUT TAGANA turut dihadiri oleh Pembina Kehormatan TAGANA DIY, KPH Notonegoro, serta Kepala Dinas Sosial DIY, Ibu Endang Patmiarsih, S.H., M.Si,
Acara HUT ini juga mengundang para relawan TAGANA dari seluruh daerah DIY. Selain itu, hadir pula para perwakilan Dinas Sosial se-DIY yang memberikan dukungan penuh terhadap acara ini.
Mengusung tema “TAGANA Berperan Aktif untuk Membangun Kemitraan Strategis dalam Pengurangan Risiko Bencana yang Berkelanjutan”, acara ini menekankan pentingnya peran TAGANA dalam mendorong kesadaran dan kesiapsiagaan terhadap bencana.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, menyampaikan rasa terima kasihnya atas pelaksanaan HUT TAGANA DIY yang kali ini berlangsung di Sleman. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi, sinergi, dan kemitraan antara relawan, pemerintah, dan masyarakat dalam memperkuat kesiapsiagaan serta menumbuhkan rasa gotong royong.
"TAGANA bukan hanya sebuah organisasi relawan bencana, tetapi juga merupakan cerminan dari semangat gotong royong masyarakat kita," ujarnya.
Danang juga mengingatkan bahwa daerah DIY, dan Indonesia secara umum, berada di wilayah yang rawan bencana.
Karenanya, ia berharap agar TAGANA terus meningkatkan edukasi tentang kebencanaan serta langkah-langkah mitigasi yang dapat dilakukan oleh masyarakat.
"Setiap saat bencana bisa terjadi, dan kita harus siap menghadapinya. Relawan bersama masyarakat harus bisa menjadi garda terdepan dalam penanggulangan bencana," tambah Danang.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sleman, Mustadi, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi atas dedikasi dan komitmen TAGANA dalam bidang mitigasi bencana.
Kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat koordinasi antar anggota TAGANA se-DIY serta meningkatkan kerjasama dengan berbagai pihak terkait.
"Kegiatan HUT TAGANA ini berlangsung selama dua hari. Dimulai pada Selasa, 22 April 2025 dengan lomba Dapur Umum, dan dilanjutkan pada hari Rabu 23 April 2025 dengan rangkaian acara peringatan HUT TAGANA ke-21," kata Mustadi.
Acara HUT TAGANA ke-21 ini diwarnai dengan meriahnya kirab unjuk kreativitas yang diikuti oleh relawan TAGANA se-DIY. Kirab ini dimulai dari posko TAGANA Sleman di Jalan Magelang, Tridadi, dan berakhir di Gedung Serbaguna Sleman, sebagai bagian dari perayaan yang penuh semangat ini. (*)