Manchester United terhindar dari degradasi di Liga Inggris. Masih ada beberapa sisa laga, Setan Merah sudah cukup jadi bulan-bulanan. Kini waktunya menang!
Manchester United fokus penuh ke Liga Europa. Mereka sudah capai semifinal, nanti lawan Athletic Bilbao pada 2 Mei dan 9 Mei.
Di Liga Inggris, nasib Manchester United aman. MU berada di peringkat ke-14 dengan dengan 38 poin, sudah dipastikan tidak akan terdegradasi!
Dilansir dari Mirror, Manchester United lebih jauh mencapai 10 besar dibanding mendekati peringkat ke-17. MU berjarak 10 poin dari Brighton di peringkat ke-10.
MU cuma berjarak unggul dua poin dari West Ham di peringkat ke-17. Di lima laga terakhirnya, MU jadi bulan-bulanan lawan dengan tiga kali kalah, sekali imbang, dan sekali menang.
Manajer Ruben Amorim menjelaskan, kalau dirinya akan merotasi tim. Para penghuni skuad utama difokuskan ke Liga Europa, sementara di sisa Liga Inggris akan memainkan para pemain akademi.
Akan tetapi, Amorim tidak mau timnya lepas tangan begitu saja di Liga Inggris. Amorim tegaskan timnya harus fokus menang!
"Prioritas kami menjaga pemain demi Liga Europa. Tapi tentu, fokus utama kami adalah untuk menang," tegasnya.
"Kami harus mengumpulkan banyak poin di klasemen. Kami mau bangkit," sambungnya.
Sisa lima laga Manchester United di Liga Inggris musim ini adalah hadapi Bournemouth, Brentford, West Ham, Chelsea, dan Aston Villa. Akankah Setan Merah setop jadi bulan-bulanan lagi?