Grid.ID - Inilah sosok kakek Luna Maya yang jarang tersorot. Ternyata punya profesi mentereng ini di Indonesia dan mempunyai pangkat.
Beberapa waktu lalu,Luna Maya akhirnya mengungkap sosok kakek dari pihak ayah yang merupakan pria berkarakter kuat. Seperti diberitakan Grid.ID Sebelumnya, mantan pacar Ariel NOAH ini menceritakan bahwa kakek dari pihak ayahnya, yang berasal dari Cirebon, bukanlah sembarang orang, melainkan seorang anggota ABRI.
Luna Maya mengungkapkan bahwa kakeknya semasa hidup adalah seorang prajurit. Setelah pensiun, kakek Luna Maya memilih kembali ke kampung halamannya dan menetap di sana hingga akhir hayatnya.
"Kakek dari papa gue orang Cirebon. Terus, kakek gue itu tentara, ABRI|,” katanya.
Selama ini, banyak yang mengenal Luna Maya sebagai model yang memiliki darah campuran Austria dan Indonesia. Luna Maya mendapat darah Indonesia dari ayahnya dan darah Austria dari ibunya.
Sebagai seorang yang lahir dari orangtua dengan latar belakang berbeda, Luna Maya memiliki dua tempat asal yang berarti baginya. Yakni Austria dan Indonesia, khususnya Cirebon, Jawa Barat.
Dilansir dari YouTube Luna Maya pada Selasa (13/12/2022), sang model diketahui baru saja mengunjungi kota Cirebon. Kota tersebut memiliki makna yang sangat berarti bagi Luna Maya, karena merupakan kampung halaman kakek dari pihak ayahnya.
Luna Maya pun mengungkapkan bahwa kakek dari ayahnya adalah orang asli Cirebon, sementara neneknya berasal dari Bojonegoro, Jawa Timur. Kakek Luna Maya yang berasal dari Cirebon, semasa muda, dikenal sebagai seorang tentara.
Setelah pensiun, ia memilih kembali ke kampung halamannya di Cirebon dan menghabiskan sisa hidupnya di sana.
"Kakek dari papa gue orang Cirebon. Terus, kakek gue itu tentara, ABRI.
ABRI kan kalau dulu, (singkatan dari) Angkatan Bersenjata Republik Indonesia.
Terus pas pensiun balik lagi ke Cirebon. Nenek gue orang Jawa Timur, nenek gue orang Bojonegoro," ungkap Luna Maya.
Bangga dengan darah Cirebon yang mengalir dalam dirinya, Luna Maya pun tak ragu menunjukkan rasa kebanggaannya kepada karyawan restoran.
"Saya orang Cirebon lho mbak. Kakek saya orang Cirebon," ucap Luna Maya, bangga.
Melansir dari Kompas.com,Luna Maya dan Maxime Bouttier dikabarkan telah mengurus administrasi pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Mampang, Jakarta Selatan. Berita ini dibenarkan oleh Kepala KUA Mampang, Sanwani Soehaly.
"Sudah disampaikan ke kami pihak KUA, permohonan rekomendasi nikah atau numpang nikah,” ujar Sanwani di kantornya.
Sanwani juga mengungkapkan bahwa permohonan tersebut diajukan melalui kuasa hukum masing-masing pihak, yaitu kuasa hukum Maxime dan kuasa hukum Luna. Meski belum ada kepastian tentang waktu dan tempat pernikahan, langkah ini menandakan bahwa Luna dan Maxime semakin dekat untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
Baru-baru ini, Luna Maya merayakan bridal shower di Shanghai, Tiongkok bersama sahabatnya. Bridal shower adalah sebuah acara untuk merayakan calon pengantin wanita sebelum hari pernikahannya.
Sebelumnya, sempat beredar undangan pernikahan Luna dan Maxime di media sosial, yang mencantumkan tanggal akad nikah pada 7 Mei 2025 di Ubud, Bali.