Trotoar dan Aspal di Bawah Jembatan Alalak Rusak, Diduga Ditabrak Mobil yang Melintas
Mariana April 27, 2025 11:31 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN- Kerusakan trotoar dan aspal jalan di bawah Jembatan Alalak atau dikenal Jembatan Ading Basit memprihatinkan, Minggu (27/4/2025) Pagi.

Terlihat batu trotoar median jalan tercecer dan tidak terpasang rapi pada tempatnya. Bekas jejak ban mobil besar terlihat jelas di sekitar lokasi, yang diduga sebagai penyebab kerusakan trotoar. 

Ruas jalan yang tidak terlalu lebar dengan tikungan yang cukup tajam menyebabkan ruang gerak mobil besar terbatas, sehingga mobil besar tersebut menyentuh trotoar jalan.

Selain kerusakan trotoar, terdapat juga dua titik aspal berlubang di jalan yang dapat membahayakan pengguna jalan. 

Melihat keadaan demikian pihak terkait dapat segera mengambil tindakan untuk memperbaiki kerusakan trotoar dan aspal jalan di bawah Jembatan Ading Basit. Dengan demikian, pengguna jalan dapat merasa aman dan nyaman saat melintas di jalan tersebut.

Di bawah Jembatan Ading Basit, suasana terasa sejuk dan tenang, tidak terlalu ramai. Tembok-tembok di bawah jembatan ini dihiasi dengan seni grafiti yang menambah estetika lingkungan sekitar. Kerusakan pada trotoar dan aspal jalan tampak merusak suasana estetika di bawah jembatan Ading Basit. (Banjarmasinpost.co.id/Saifurrahman)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.