Perkuat Kerja Sama dengan Industri, Cakrawala University Dorong Mahasiswa Mulai Karir Sejak Dini
Junianto Hamonangan April 28, 2025 01:31 AM

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Perkembangan zaman sekarang ini membuat mahasiswa didorong untuk secepatnya beradaptasi dengan dunia kerja. 

Hal ini pula yang dilakukan Cakrawala University untuk menciptakan angkatan siap kerja yang lebih berkualitas. 

Cakrawala University berkomitmen menjadi universitas yang menghasilkan talenta digital berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri.

Fandy Neta selaku Wakil Rektor Cakrawala University mengatakan pihaknya bukan sekadar tempat belajar teori, melainkan tempat mahasiswa memulai karir.  

"Kami bangga dengan semangat mahasiswa kami yang langsung terjun ke dunia industri sejak dini," ucapnya lewat keterangan, Minggu (27/4/2025).

Kegiatan perkuliahan difokuskan pada praktik dan persiapan karir, serta dukungan dari 800 lebih hiring partners dan hiring company yang aktif menawarkan peluang magang dan pekerjaan bagi para mahasiswa.

Pembelajaran secara praktikal sudah diterapkan sejak awal masa studi. Sebanyak 20 persen mahasiswa semester pertama telah menjalani program magang dan meraih predikat Best Intern di beberapa mitra perusahaan.

“Ke depannya, kami akan terus memperkuat kerja sama dengan mitra industri untuk memastikan setiap mahasiswa punya jalur nyata menuju masa depan yang sukses.” ujar

Cakrawala University fokus mendesain program studi dengan membuka 5 jurusan seperti Bisnis Digital, Keuangan dan Investasi, Ilmu Komputer, Sains Data, Sistem Informasi dan Teknologi.

Mahasiswa dibekali dengan keterampilan dan pengalaman yang dibutuhkan dunia kerja setelah lulus, serta jaringan profesional yang kuat. 

Hal ini juga didasari tujuan untuk meningkatkan partisipasi kerja lulusan S-1 di kelompok usia produktif, yang mana hambatannya adalah hanya 6,41?ri total penduduk Indonesia yang telah mencapai jenjang pendidikan tinggi berdasarkan data dari Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) per bulan Juni 2022.

Zaky Muhammad Syah (Zack), salah satu Founder Universitas Cakrawala sekaligus CEO Dibimbing.id menjelaskan bahwa banyak masyarakat underprivileged yang memiliki potensi besar.

Mereka perlu didukung untuk meningkatkan taraf hidupnya dengan menyediakan pendidikan tinggi yang terjangkau dan berkualitas.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.