Seremoni Satu Dekade Yamaha NMax: Terjual 3 Juta Unit Lebih
kumparanOTO April 28, 2025 06:40 PM
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyambut tahun 2025 sebagai momen yang begitu istimewa. Bagaimana tidak, salah satu lini dari keluarga MAXI Yamaha yakni NMax merayakan eksistensinya yang ke-10 tahun.
Motor matik ikonik itu melakukan debutnya di Tanah Air pada tahun 2015 silam. Hadir dengan konsep yang tidak biasa dibanding sepeda motor lainnya kala itu, NMax bak menjadi standar baru skutik yang dijual di dalam negeri.
Di posisikan di segmen yang lebih premium, pionir roda dua tanpa perpindahan transmisi manual ini menjadi yang pertama di kelas mesin 150 cc. NMax juga menawarkan desain yang menawan, kepraktisan ekstra, dan kenyamanan maksimal.
Formula tersebut sukses merebut banyak hati masyarakat dan dengan cepat Yamaha NMax menjadi pemandangan umum di jalan raya. Siapa saja menggunakan motor ini, mulai dari sekadar aktivitas harian hingga perjalanan touring yang menyenangkan.
Mencoba all new Yamaha NMax 2020. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Mencoba all new Yamaha NMax 2020. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Hingga pada tahun 2019, generasi ke-2 Yamaha NMax menyapa publik Indonesia dengan ubahan signifikan hingga fitur-fitur inovatif di dalamnya. Sebut saja kelengkapan koneksi ponsel pintar yang dinamakan Y-Connect.
Fitur ini membantu pengendara lebih up to date soal informasi dari gawai pribadinya. Kemudian untuk pertama kalinya juga di kelas skutik 150 cc ke atas, NMax telah dilengkapi dengan sistem kontrol traksi atau Vehicle Stability Control (VSC).
Popularitasnya yang meledak, membuat pabrikan garpu tala itu kembali memberikan versi NMax teranyar pada tahun 2024 dengan gebrakan fenomenal. Lagi-lagi jadi yang pertama, skutik bongsor ini disematkan teknologi 'turbo' pada mesinnya.
Turbo di sini adalah nama lain dari teknologi Yamaha Electric Continuously Variable atau YECVT untuk memberikan akselerasi tenaga instan layaknya dihasilkan dari komponen turbo induksi paksa sungguhan.
Yamaha NMax model 2018 Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Yamaha NMax model 2018 Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Berbagai tes sudah dilakoni dan terbukti YECVT menambah keasyikan dan kegunaan saat dikendarai. Lalu, agar kesan 'Premium Big Scooter' semakin terasa pada NMax terbaru, ditanamkan layar navigasi berwarna yang juga dijumpai pada XMAX.
Tak ayal, beragam pencapaian Yamaha NMax tersebut membuatnya dianugerahi berbagai penghargaan bergengsi. Mulai dari Good Design Indonesia, Bike of The Year hingga Motorcycle of The Year yang diberikan oleh institusi media otomotif terkemuka.
Hingga saat ini sudah ada lebih dari 3 juta unit Yamaha NMax yang menemani konsumen di Indonesia. Lebih-lebih, motor skutik skala global buatan anak bangsa ini telah dikirim ke lebih dari 40 negara tujuan ekspor.
Manager Public Relation, YRA & Community PT YIMM, Rifki Maulana mengatakan Yamaha NMax tidak hanya diandalkan untuk mendukung berbagai macam kebutuhan mobilitas, tetapi juga dinilai menjadi simbol rasa bangga serta gaya hidup penggunanya.
“Sejak pertama kali diperkenalkan tahun 2015, NMax sukses menjadi game changer yang menciptakan trend setter baru di pasar skutik premium tanah air dan laris terjual hingga lebih dari 3 juta unit sampai dengan saat ini," kata Rifki.

Seremoni satu dekade Yamaha NMax di Indonesia

Gelaran Maxi Yamaha Day 2024 di Lembang, Bandung Barat. Foto: dok. YIMM
zoom-in-whitePerbesar
Gelaran Maxi Yamaha Day 2024 di Lembang, Bandung Barat. Foto: dok. YIMM
Melihat citra produk yang kuat dengan jumlah pengguna loyal yang sangat banyak, maka sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, pada momen satu dekade NMAX Yamaha menggelar acara selebrasi bertajuk 'NMAX Experience: Ride A Decade'.
Momentum ini mengajak para awak media, blogger, vlogger, komunitas dan juga konsumen umum untuk kumpul dan riding bersama menggunakan motor NMAX kesayangan mereka. Digelar di 10 kota besar yang melibatkan ribuan bikers.
Adapun 10 kota tersebut meliputi Jakarta, Tangerang, Bandung, Yogyakarta, Bali, Surabaya, Lombok, Medan, Makassar, dan Balikpapan.
“Dalam rangka merayakan satu dekade kehadiran NMax serta wujud apresiasi kepada konsumen penggunanya, Yamaha menggelar event NMax Experience: Ride A Decade yang diharapkan mampu memfasilitasi para pengguna NMax lintas generasi untuk mengekspresikan rasa bangga mereka bersama motor,” tambah Rifki.
***
kumparan New Energy Vehicle Summit 2025 akan digelar pada Selasa, 6 Mei 2025, di MGP Space, SCBD Park.
Forum diskusi ini menghadirkan para pemangku kepentingan, termasuk pemimpin industri, profesional, dan perwakilan pemerintah, untuk berdiskusi serta berbagi wawasan mengenai masa depan industri otomotif berkelanjutan.
Daftar sekarang di: .
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.