Ngamuk hingga Timpuk Wasit di Final Copa del Rey, Antonio Rudiger Minta Maaf
Merah Putih April 28, 2025 07:11 PM

Bek tengah Real Madrid, Antonio Rudiger, ditarik keluar lapangan oleh Carlo Ancelotti saat final Copa del Rey. Meskipun ia bertada di bangku cadangan, tetapi ia terlihat menimpuk sebuah benda ke arah wasit. Hal itu mengakibatkan ia harus diberikan kartu merah.

Menurut laporan pertandingan resmi wasit, Rudiger menerima kartu merah karena melemparkan sebuah benda dari area teknis, meski benda itu tidak mengenai sang wasit. Setelah kartu merah dikeluarkan, beberapa anggota staf teknis harus menahannya karena ia menunjukkan perilaku agresif.

Kejadiannya pun tidak berhenti di situ. Setelah mengetahui diberi kartu merah, Rudiger mencoba melemparkan kantong es ke arah wasit sebanyak dua kali.

Antonio Rudiger unggah permintaan maaf di Instagram Story
Antonio Rudiger unggah permintaan maaf di Instagram Story. Foto: Instagram/tonyruediger

Bek asal Jerman itu kini menghadapi kemungkinan hukuman larangan bermain yang berat, mulai dari empat hingga 12 pertandingan, yang akan dijalani di La Liga.

Akibatnya, ia bisa saja absen pada laga penting El Clasico yang dijadwalkan pada 11 Mei 2025 mendatang. Setelah kejadian itu, Rudiger mengunggah pesan di Instagram story. Ia mengakui kesalahannya selama pertandingan tersebut.

“Sama sekali tidak ada alasan untuk perilaku saya tadi malam. Saya sangat menyesal. Kami memainkan pertandingan yang sangat bagus sejak babak kedua dan seterusnya. Sejak menit ke-111, saya tidak lagi mampu membantu tim saya. Sebelum peluit akhir berbunyi, saya melakukan kesalahan. Saya sekali lagi meminta maaf kepada wasit dan semua orang yang saya kecewakan tadi malam,” tulis Rudiger. 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.