Launching Samosir Tourism bersama Wamenpar, Bupati Vandiko : Aplikasinya Sudah Tersedia 
Ayu Prasandi May 05, 2025 12:32 AM

TRIBUN-MEDAN.com, PANGURURAN - Bupati Samosir Vandiko Gultom merasa gembira karena bisa melaunching aplikasi Samosir Tourism bersama Wakil Menteri Pariwisata (Wamenpar) RI Ni Luh Enik Ernawati, Minggu (4/5/2025).

Aplikasi tersebut dapat didownload melalui android. 

Selain itu, gerakan wisata bersih (GWB) tengah digalakkan pihak kementerian pariwisata di Samosir.

Secara simbolis, alat kebersihan juga dibagikan kepada kelompok sadar wisata (pokdarwis).  

"Kit juga melakukan gotong-royong massal membersihkan sampah di kawasan Water front Pangururan. Gerakan ini merupakan suatu langkah kolaboratif untuk menjaga dan menciptakan lokasi wisata yang bersih dan asri, unggul dan berdaya saing tinggi dan menciptakan kesadaran menjaga lingkungan yang bersih," ujar Vandiko Gultom, Minggu (4/5/2025).  

"Guna mendukung Visit Samosir Years 2025-2026, Pemkab Samosir juga meluncurkan aplikasi Samosir Tourism. Aplikasi ini dapat didownload di Play Store sebagai panduan untuk mengetahui pariwisata yang didukung beragam fitur," sambungnya.

Ia jelaskan, aplikasi Samosir Tourism bisa didownload bagi pengguna Android. 

"Dan kami  juga akan terus berbenah untuk bisa memberikan kemudahan agar wisatawan dapat mengakses fasilitas dan mempermudah pengunjung mendapatkan informasi," sambungnya. 

Menurutnya, Kabupaten Samosir dianugerahi kekayaan alam dan budaya yang sungguh indah, saat ini berkembang dan bertumbuh pesat.  

Hal ini bisa terjadi karenakan hubungan yang kuat dan sinergitas dari pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten bersama dengan seluruh stakeholder dan lapisan masyarakat. 

"Pariwisata di Kabupaten Samosir saat ini terus berkembang, hal ini bisa dilihat dari bentuk sinergitas yang telah terjadi yaitu bagaimana pemerintah pusat dan provinsi serta kabupaten senantiasa bersinergi melakukan percepatan pembangunan khusus juga guna menunjang pariwisata di Kabupaten Samosir," terangnya.

Ia juga berharap, selain infrastruktur, perhatian yang diberikan berupa pendampingan dan pelatihan serta berbagai event. 

"Bahwasanya hasil sinergitas perlakuan di sektor pariwisata pada tahun 2024, kami targetkan pengunjung 600 ribu orang, namun  diluar dugaan kunjungan sebanyak 1,2 juta orang. Ini tentu membawa dampak perekonomian bagi masyarakat," lanjutnya.

Ia sampaikan, Kabupaten Samosir telah mendapatkan predikat sebagai salah satu dari antara 25 tempat wisata terbaik di Asia yang direkomendasi layak untuk dikunjungi.  

"Momen ini harus tetap dijaga sebagai momentum yang menandakan bahwa skala pariwisata Kabupaten Samosir sudah berskala Internasional," tuturnya. 

"Untuk itu, kami mengajak seluruh masyarakat dan stakeholder untuk tetap semangat melakukan hal sederhana yaitu dimulai dari gerakan wisata bersih, menyambut wisatawan dengan ramah, sapa salam dan tentu menerapkan  harga stabil," pungkasnya.

(cr3/tribun-medan.com)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.