TRIBUNWOW.COM - Berikut update transfer Persib Bandung untuk musim 2025/2026 mendatang.
Persib Bandung banyak dikaitkan dengan pemain-pemain bintang jelang dibukanya bursa transfer awal musim 2025/2026 dan kompetisi Liga 1 2024/2025 berakhir.
Pemain-pemain bintang itu di antaranya adalah Saddil Ramdani, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga hingga Jordi Amat.
Selain itu, Persib Bandung juga bakal ditinggal banyak pemain-pemain bintangnya, seperti Ciro Alves, David da Silva, Tyronne del Pino hingga Edo Febriansah.
Untuk pemain baru Persib Bandung, klub kebanggaan Bobotoh tersebut semakin dekat dengan playmaker asing asal Argentina, Luciano Guaycochea.
Bahkan, Persib Bandung sudah mengkontrak Luciano Guaycochea selama semusim.
Kabar itu diunggah oleh akun Instagram yang membahas seputar sepak bola Tanah Air beserta isu transfernya, @liga_dagelann, Jumat, 16 Mei 2025.