Vadel Badjideh Bersyukur Bisa Bertemu Nikita Mirzani: Ini yang Ditunggu-tunggu
kumparanHITS July 02, 2025 09:40 PM
Vadel Badjideh mengaku bersyukur bisa bertemu langsung dengan Nikita Mirzani.
Pertemuan antara Vadel dan Nikita Mirzani itu terjadi dalam sidang dugaan tindakan asusila yang digelar hari ini, Rabu (2/7). Sidang tersebut mengagendakan pemeriksaan saksi, Nikita Mirzani dan putrinya, Laura Meizani duduk menjadi saksi.
"Alhamdulillah bisa ketemu ibunya (Nikita Mirzani) sekarang," ujar Vadel Badjideh kepada wartawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Bagi Vadel, kesempatan ini menjadi momen yang sudah ditunggu-tunggu olehnya. Karena sejak awal pacaran dengan Laura Meizani, ia belum berkesempatan bertemu dengan Nikita.
"Iya, ditunggu-tunggu. Kebetulan dari awal pacaran sama Laura enggak pernah ketemu," ucap Vadel Badjideh.
Perbesar
Terdakwa Vadel Badjideh saat tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu, (2/7/2025). Foto: Agus Apriyanto
Disinggung soal pesan yang hendak disampaikannya ke Nikita saat bertemu, Vadel lebih memilih menyampaikannya langsung saat sidang.
"(Pesan untuk Nikita) Nanti aku ngomong di dalam aja," kata Vadel Badjideh.
Perbesar
Terdakwa Nikita Mirzani tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu, (2/7/2025). Foto: Agus Apriyanto
Sebelumnya, Vadel Badjideh didakwa melanggar pasal terkait Undang-Undang Perlindungan Anak dan Undang-Undang Kesehatan.
Pasal yang diterapkan terhadap Vadel ialah
Pasal 81 ayat 2 jo Pasal 82 ayat 1 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, Pasal 77A ayat 1 Undang-Undang Perlindungan Anak, Pasal 428 huruf A juncto Pasal 60 Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Kesehatan, dan Pasal 348 KUHP.
Perbuatan Vadel itu terancam hukuman paling lama 15 tahun penjara. Atas dakwaannya itu, Vadel pun sama sekali tak mengajukan nota keberatan atau eksepsi.