Jumat Berkah, DLU Waingapu Rutin Berbagi Kasih dengan Umat Muslim di Sumba Timur
GH News July 25, 2025 10:07 PM

TIMESINDONESIA, SUMBA TIMUR – Program Jumat Berkah yang dilaksanakan PT Dharma Lautan Utama Cabang Waingapu (DLU Waingapu) rutin berbagi dengan umat muslim di Kabupaten Sumba Timur.

Hal itu dikatakan Manajer cabang PT DLU Waingapu Budi Hari Prasetyo, Jumat (25/7/2025).

Menurutnya, Jumat Berkah yang rutin dilaksanakan PT DLU melalui berbagi kasih dengan umat muslim seperti setiap hari Jumat pihaknya menyediakan makanan dalam bentuk nasi sebanyak 250 kotak di lima Masjid yang ada di Kota Waingapu.

“Yah, jadi setiap hari Jumat itu kami menyediakan makanan nasi kotak sebanyak 250 dus untuk jamaah yang usai menjalankan ibadah sholat Jumat di masing-masing Masjid yang ada didalam Kota Waingapu secara bergiliran,”tuturnya.

Namun ungkap Budi, berbagi kasih dengan umat muslim di Kota Waingapu bukan saja membagi-bagikan nasi kotak setiap Jumat tetapi PT DLU juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu maupun warga yang tidak mampu termasuk santunan di bulan Ramadhan bagi umat muslim.

Budi menyampaikan, bahwa kegiatan sosial ini atas perintah Kantor Pusat agar seluruh Kantor Cabang DLU di setiap daerah melakukan kegiatan sosial dengan berbagi kasih seperti Jumat Berkah, memberikan santunan kepada anak yatim piatu di setiap Panti Asuhan serta berbagi kasih di bulan Ramadhan.

“Tentu tujuan yang diarahkan pimpinan PT DLU ini untuk supaya diberikan keselamatan serta kemudahan dalam menjalankan pelayaran di setiap daerah,”ujarnya.

Tambah Budi, kegiatan sosial ini sudah dilaksanakan lama bertahun-tahun di setiap Kantor Cabang PT DLU. Kebijakan ini tentunya menunjukkan kepedulian dan komitmen untuk membantu masyarakat karena PT DLU bukan hanya melayani masyarakat dalam hal transportasi namun membantu masyarakat dengan kegiatan-kegiatan sosial. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.