PSIS Semarang Kebobolan 4 Gol Dari Kendal Tornado, Gol Bunuh Diri Syiha Buddin Lengkapi Penderitaan
raka f pujangga November 07, 2025 11:30 PM

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - PSIS Semarang takluk dihadapan tuan rumah Kendal Tornado FC 4-1 saat kedua tim bentrok dalam laga pamungkas putaran pertama Grup Timur Pegadaian Championship 2025/2026 di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (7/11/2025) malam.

Empat gol yang bersarang ke gawang PSIS dicetak oleh Agung Prast, Felipe Riyan (Penalti), Patrick Cruz, dan Syiha Buddin (Bunuh diri).

Satu gol PSIS dicatatkan Camilo Sanchez beberapa menit jelang akhir laga.

Hasil ini membuat PSIS mencatatkan hasil tanpa kemenangan di putaran pertama.

Dari sembilan laga, PSIS hanya mampu meraih dua poin hasil dari dua laga imbang. Sisanya berakhir kekalahan.

Sebenarnya di babak pertama, PSIS tampil dengan sejumlah perlawanan.

Namun di babak kedua, PSIS tampil kurang meyakinkan, meski mampu mencuri satu gol balasan.

Menit 6, PSIS sempat mengancam lewat sepak pojok, namun belum menghasilkan gol.

Tim tamu masih mengancam beberapa menit berselang, namun akselerasi pemain PSIS, Ade Ivan di kotak pinalti dilanjutkan umpan silang tidak ada yang menyambut.

Tornado coba keluar dari tekanan PSIS dengan bermain menyerang. Peluang datang di menit 9 lewat Felipe Ryan, hanya saja tendangan kaki kirinya masih melebar. 

Setelahnya Tornado masih memberikan tekanan. Tuan rumah setidaknya punya dua peluang apik ke gawang PSIS lewat Felipe Ryan dan M Ragil, namun belum juga membuahkan gol.

Menit 20, Felipe Ryan melakukan tendangan spekulasi dari jarak jauh. Sayang, tendangan pemain asal Brazil itu masih menyamping. 

Kendal Tornado terus mendominasi hingga tengah babak pertama. Namun usaha anak-anak Kendal itu mencetak gol pertama belum juga tercipta.

Sementara PSIS coba ganti membangun serangan. Hanya saja usaha Syiha Buddin dkk masih mudah dipatahkan Laskar Badai Pantura. 

Menit 36, Tornado FC melakukan pergantian cepat dengan memasukan penyerang, Patrick Cruz menggantikan Risna Prahalabenta yang mengalami cedera.

Di sisi lain, masuknya Patrick Cruz diharapkan mampu menambah tajam lini serang Tornado.

Jelang turun minum, Kendal Tornado FC terus berusaha mencetak gol.

Namun Dimas Sukarno dkk masih juga sulit menembus lini pertahanan PSIS yang tampil apik di babak ini.

Hingga akhir babak pertama skor 0-0 masih belum berubah.

Di babak kedua, gol yang ditunggu tuan rumah akhirnya tercipta di menit 67. Berawal dari umpan silang dari sisi kiri lapangan, Agung Prasetyo yang tanpa kawalan berhasil menanduk bola yang tak bisa dihentikan kiper PSIS, Rizky Darmawan. Skor 1-0 untuk PSIS.

Menit 77, gawang PSIS kembali bobol lewat gol bunuh diri Syiha Buddin. Kapten PSIS itu gagap mengantisipasi umpan silang Felipe Ryan, bola sundulannya justru masuk ke gawang sendiri.

Unggul dua gol membuat Kendal Tornado bermain lebih percaya diri. Menit 79, Tornado kembali mendapat peluang, namun kali ini kiper PSIS, Rizky Darmawan lebih sigap mengamankan gawangnya.

Menit 82, Kendal Tornado FC semakin menjauh usai Patrick Cruz mencatatkan namanya di papan skor. Pemain asal Brazil itu mencetak gol ketiga lewat sundulan kepala.

Menit 85, Kendal Tornado mendapat hadiah pinalti setelah bek PSIS Dani Ibrahim melanggar Patrick Cruz di dalam kotak pinalti.

Felipe Ryan yang maju sebagai algojo sukses melakukan tugasnya dengan baik. Skor 4-0 untuk Kendal Tornado FC.

Di menit 93, PSIS memperkecil ketinggalan lewat gol Camilo Sanchez.

Skor berubah menjadi 4-1, yang bertahan hingga akhir laga. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.