Andien Ungkap Konser Suarasmara sebagai Perwujudan Mimpi Masa Kecil
Christine Tesalonika November 15, 2025 07:34 PM

Grid.ID - Penyanyi Andien Aisyah mengungkapkan bahwa konser Suarasmara yang digelarnya di Istora Senayan, Jakarta, pada Sabtu (15/11/2025), merupakan salah satu pencapaian terbesar dalam perjalanan karier dan kehidupannya. Menurutnya, konser tersebut bukan sekadar pertunjukan musik, tetapi wujud nyata dari mimpi yang telah ia miliki sejak masih kanak-kanak.

Ia mengenang bagaimana dulu sering memainkan handycam milik sang ayah dan mengubah kasur di lantai menjadi panggung kecil tempatnya menari, bernyanyi, dan mengekspresikan imajinasi.

"Benar kalau tadi dibilang my dream will come true karena sebenarnya aku bisa bilang ini tuh seperti manifestasi mimpi dari mungkin dari sekitar kayak umur 3 tahun atau 5 tahun gitu kalau aku ngelihat eh apa dari handycam-nya Papa, suka tiba-tiba ada eh apa kasur yang di bawah, aku aku jadikan seperti panggung gitu ya. Terus di situ aku nari-nari, aku dengerin musik, aku bisa nyanyi seperti apa yang aku pikirkan gitu," ujar Andien di Istora Senayan, Jakarta pada Sabtu (15/11/2025).

Andien menyatakan bahwa Suarasmara adalah bentuk yang paling mendekati gambaran panggung ideal yang telah ia bayangkan sejak kecil. Ia juga menambahkan bahwa persiapan untuk konser ini telah dilakukan selama beberapa bulan terakhir, dengan konsep yang berbeda dari karya-karya sebelumnya.

"Dan rasa-rasanya Suarasmara ini kayak paling mendekati dari apa yang pernah aku bayangkan sebagai anak kecil pada saat itu gitu. Dan iya Suaraasmara ini sebenarnya juga udah disiapkan selama beberapa bulan terakhir ini dan kalau ditanya apa yang membedakan, pasti berbeda karena dari akunya sendiri kalau dibanding 25 tahun yang lalu aku waktu itu masih SMP, sekarang udah punya anak dua," ujarnya.

Perubahan tersebut, menurut Andien, datang dari perkembangan dirinya sebagai individu dan musisi. Perjalanan hidup, pengalaman sebagai seorang ibu, serta refleksi atas berbagai pembelajaran membuat karya-karya terbarunya lebih matang secara emosional dan artistik.

"Pasti akunya sendiri juga secara pribadi itu bertumbuh, semakin banyak hal yang aku pelajari tentang kehidupan yang pasti terefleksi juga di dalam karya gitu," ungkap Andien.

Ia juga mengaku bahwa interaksinya dengan banyak orang telah membuka berbagai sudut pandang baru yang memperkaya proses kreatifnya.

"Dan semakin banyak aku juga mengenal orang, mengetahui kayak POV-POV yang lain gitu sehingga aku ngerasa diri aku menjadi semakin kaya. Alright, jadi seperti itu," ujarnya.

Sementara itu, konser Andien bertajuk 'Suarasmara' merupakan sebuah perayaan 25 tahun perjalanan musiknya, yang diadakan pada 15 November 2025 di Istora Senayan, Jakarta. Dalam konser ini akan menampilkan nuansa megah bersama Tohpati Jazz Orchestra dan beberapa bintang tamu lainnya.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.