BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - 12 mobil yang dihias sedemikian rupa oleh masing-masing kafilah se-kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu, mengikuti pawai atau iring-iringan mobil hias Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXI Tahun 2025, di Desa Sepunggur, Kecamatan Kusan Tengah, Kabupaten Tanah Bumbu, Minggu (16/11/2025) sore.
Pawai atau iring-iringan mobil hias ini diadakan untuk membuka dan memeriahkan acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ). Kegiatan ini bertujuan untuk mensyiarkan dimulainya MTQ kepada masyarakat, mempererat silaturahmi antar kafilah (peserta), dan memeriahkan suasana dengan menampilkan berbagai atraksi seni dan budaya.
Setiap mobil hias memamerkan kreativitasnya masing-masing. Ada pula yang menampilkan hasil panen masyarakat, seperti buah dan sayuran, yang turut menghiasi mobil tersebut.
Contohnya, Kecamatan Kusan Hilir menampilkan masjid Apung Ziyadatul Abrar yang dirakit dan dicat menyerupai masjid tersebut di atas mobil pikap.
Selain itu, Kecamatan Karang Bintang menampilkan hasil bumi yang disusun menjadi bentuk musala atau masjid. Di antaranya, bahannya adalah kacang panjang, pisang, timun, terong ungu, dan jagung.
Selain itu, mobil tersebut juga dihiasi dengan jajanan ringan yang dibungkus, seperti keripik. Selain itu, ada kecamatan lain yang menampilkan hasi buminya dan kreasi masing-masing.
Terkait pawai ta'aruf mobil hias dan bazar UMKM, Sekda Tanah Bumbu sekaligus Ketua LPTQ Tanah Bumbu, Yulian Herawati, menjelaskan bahwa kegiatan ini dalam rangka meramaikan pelaksanaan MTQ ke-21 tingkat Kabupaten Tanah Bumbu, yang diikuti oleh 12 kecamatan.
“Kegiatan ini bukan sebagai momen biasa. Namun, kita bersama bisa mengambil hikmah besar dalam membina Ukhuwah Islamiah,” ucapnya. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Fikri Syahrin)