BOLASPORT.COM - Mantan pemain Barcelona, Gerard Pique, melakukan kunjungan ke Jakarta, Indonesia, pada Sabtu (15/11/2025).
Pada kesempatan tersebut, Gerard Pique menilai timnas Indonesia akan bisa lolos ke Piala Dunia di masa depan.
Timnas Indonesia sendiri nyaris memiliki asa tampil di Piala Dunia 2026.
Sayang, perjuangan skuad Garuda harus terhenti di Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia kalah saing dengan Irak dan Arab Saudi.
Hal ini sekaligus yang membuat PSSI mengakhiri kerja sama dengan pelatih Patrick Kluivert.
PSSI kemudian memasang target baru yakni membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2030.
"Saya tahu Anda ingin lolos ke Piala Dunia, dan itu tidak terjadi pada tahun ini."
"Namun saya benar-benar yakin bahwa pada suatu saat Indonesia akan lolos ke Piala Dunia," kata Gerard Pique, dilansir BolaSport.com dari Antara.
Mantan pemain timnas Spanyol itu lalu berpendapat Indonesia memiliki potensi luar biasa.
Hal itu didasari dari banyaknya masyarakat yang mencintai sepak bola.
"Potensinya besar."
"Anda punya lebih dari 200 juta penduduk, yang sangat berminat kepada sepak bola."
"Saya tahu merupakan hal yang penting bagi Anda untuk bersaing di Piala Dunia."
"Pada satu titik, hal itu akan terjadi," ucap Gerard Pique.

Sementara itu, PSSI kini harus mencari pelatih timnas Indonesia terlebih dahulu.
Seperti yang diketahui, kursi kepelatihan timnas Indonesia masih kosong setelah ditinggal Patrick Kluivert pada Oktober lalu.
Beberapa nama kemudian sempat dikaitkan dengan timnas Indonesia.
Salah satu yang paling santer adalah mantan pelatih Uzbekistan, Timur Kapadze.