Imbauan Tak Diindahkan, Pergantian Tahun di Banjarmasin Ramai Petasan, Nyaris Picu Kebakaran
January 01, 2026 03:52 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN – Suara letupan petasan dan cahaya merah kembang api menghiasi malam pergantian tahun di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Meski Pemerintah Kota Banjarmasin telah menegaskan larangan menyalakan kembang api, imbauan tersebut tetap diabaikan. Rabu malam (31/12/2025) menjelang pergantian tahun, Kamis (1/1/2026) pukul 00.30 Wita, langit kota masih ramai dengan letusan dan percikan cahaya.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak menyalakan kembang api. Selain berbahaya, risikonya juga besar, baik kebakaran maupun gangguan ketertiban umum. Kita tidak ingin momen pergantian tahun justru diwarnai musibah,” ujar Wali Kota Banjarmasin, HM Yamin, Rabu (31/12/2025).

Meski imbauan telah ditegaskan, suara petasan dan cahaya kembang api tetap menghiasi malam pergantian tahun.

Baca juga: Sampah Perayaan Tahun Baru Membludak, DLH Banjarmasin Sisir 5 Kecamatan Kerahkan 5 Dump Truck

Letusan demi letusan bersahutan, suasana di sejumlah titik pun semakin ramai dan padat.

Beberapa ruas jalan bahkan mengalami kemacetan akibat berjejalnya kendaraan bermotor.

Tak hanya itu, beberapa insiden sempat menggegerkan warga. Salah satunya, kembang api dikabarkan mengenai atap sebuah rumah di Gang 7 Daha, Jalan Veteran.

Asap membubung hingga mengundang sejumlah unit BPK untuk berjibaku memadamkan api.

“Benar kembang api, tapi siapa yang memainkan kami tidak tahu. Atapnya kena, tapi tidak sampai terbakar, hanya berasap saja,” ujar Arsyad, warga sekitar, Kamis pagi (1/1/2026).

Insiden kebakaran nyaris terjadi, namun berhasil ditangani oleh pihak BPK terdekat.

Meski demikian, peristiwa akibat kembang api tersebut sempat membuat warga sekitar panik.

“Namanya BPK nih, kalau sudah ada laporan pasti langsung meluncur. Tapi aman aja pang,” kata Bahtiar, warga lainnya di lokasi.

Insiden lain terjadi di Jalan Sutoyo S, tepat di depan STM. Kepulan asap dan cahaya merah menyala dari kembang api sempat dikira sebagai insiden kebakaran. 

Baca juga: Annisa Risih Lihat Kondisi Siring Banjarmasin, Sampah Menumpuk Pasca Perayaan Malam Tahun Baru 2026

Suara sirene unit BPK pun terdengar kencang, beradu dengan letusan petasan di langit malam. Sesampainya di lokasi, ternyata didapati hanya percikan kembang api yang menyala terang.

“Aman aja Om, percikan petasan aja sekalinya yang warna merah itu,” ujar Anton, salah satu anggota BPK melaporkan kondisi.(Banjarmasinpost.co.id/Saifurrahman)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.