BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Usai perayaan malam tahun baru 2026, menyisakan banyak sampah di sejumlah lokasi di Banjarmasin, terutama di fasilitas publik, di antaranya Siring Menara Pandang.
Untuk menangani sampah yang membludak selepas malam pergantian tahun, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarmasin mengerahkan tim pengangkutan sampah di seluruh area Kota Seribu Sungai.
"Kami kerahkan angkutan pick up di titik lima kecamatan, menyiapkan truk besar dua unit, dan dump truk lima unit untuk pembersihan sampah malam tahun baru," jelas Kepala Bidang Kebersihan dan Pengelolaan Sampah DLH Banjarmasin, Marzuki, Kamis (1/1/2026).
Dibeberkannya, secara umum peningkatan volume sampah di perayaan tahun baru, sekitar 2-3 persen dari volume harian kisaran 130 ton.
Baca juga: Annisa Risih Lihat Kondisi Siring Banjarmasin, Sampah Menumpuk Pasca Perayaan Malam Tahun Baru 2026
Di momen pergantian tahun, jenis sampah yang mendominasi adalah bekas kembang api dan mercon.
Terkait sampah yang masih menumpuk di Siring Menara Pandang, Banjarmasin pada pagi hari, pihaknya telah melakukan penyisiran dan sudah ditangani.
"Khusus di Siring ada UPT Siring yang menangani pengangkutan sampah," imbuhnya.
Pihak DLH pun terus memantau peningkatan volume sampah hingga H+1 atau 2 Januari untuk mengerahkan personil segera mengangkut sampah yang terkumpul.
Sebelumnya, di momen 5 Rajab, juga terjadi peningkatan volume sampah.
DLH Banjarmasin menerjunkan tim pengangkutan sejak pukul 02.00 dini hari.
Alhasil, sekitar 400 ton sampah yang langsung dibawa menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Regional Banjar Bakula. (Banjarmasinpost.co.id/Mariana)