Dentuman Mercon Ganggu Jamaah yang Sedang Shalat Isya di Masjid Lawe Loning Aceh Tenggara
January 02, 2026 01:54 AM

Laporan Wartawan Tribun Gayo Asnawi Luwi | Aceh Tenggara

TribunGayo.com, KUTACANE - Dentuman mercon mengganggu jamaah yang sedang melaksanakan shalat Isya di Masjid Desa Lawe Loning Aman, Kecamatan Lawe Sigala-gala, Aceh Tenggara, Kamis (1/1/2025).

Suara ledakan mercon itu datang dari arah Desa Lawe Loning Gabungan dan sekitarnya membuat jamaah yang sedang khusyuk shalat Isya terganggu.

Apalagi suara mercon itu cukup keras hingga terdengar ke dalam ruangan masjid saat jamaah sedang shalat.

"Suara mercon mulai shalat Maghrib sudah terdengar beberapa kali letusan.

Kemudian disusul lagi disaat masyarakat sedang shalat Isya berjamaah di Masjid.

Padahal, penggunaan petasan atau mercon telah dilarang.

Namun, petasan dan mercon ini bebas diperjualbelikan di daerah dan terkesan adanya pembiaran," ujar Rifqi warga Lawe Loning Aman, Kecamatan Lawe Sigala-gala.

Menurut Rifqi, seharusnya Pemkab Aceh Tenggara menurunkan tim untuk merazia penjual mercon sebelum akhir tahun, namun sepertinya petasan ini bebas dipasok ke Aceh Tenggara setiap akhir tahun. 

"Ini tentunya bukan saja menganggu masyarakat, akan tetapi membahayakan bagi orang tua yang yang memiliki penyakit jantung yang mendengar suara mercon tersebut dengan suara ledakan yang keras," sebutnya. (*)

Baca juga: Jaringan Komunikasi Aceh Tenggara Pulih Usai 7 Jam Gangguan

Baca juga: BREAKING NEWS: Tanggul Sementara Simpur Jaya-Rumah Bundar Aceh Tenggara Kembali Jebol

Baca juga: 19 Dapur MBG di Aceh Tenggara Sudah Miliki SLHS, Pengamat: Harus Tetap Dipantau

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.