Uston Nawawi Prediksi Laga Madura United vs Persebaya Berjalan Ketat
January 03, 2026 10:14 AM

 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Asisten pelatih Persebaya, Uston Nawawi yakin laga Madura United vs Persebaya, di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Sabtu (3/1/2026) besok malam berjalan ketat.

Laga pekan ke-16 Super League 2025/2026 tersebut diprediksi bakal berjalan sengit lantaran kedua tim sama-sama datang dengan modal tren positif.

Persebaya baru saja meraih kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persijap. Kemenangan itu sekaligus mengakhiri tren negatif Bajul Ijo yang dalam lima laga sebelumnya hanya meraih hasil imbang.

Madura United juga sedang dalam kepercayaan diri tinggi setelah menumbangkan Semen Padang dengan skor telak 5-1. Hasil tersebut menjadi kemenangan perdana Madura United di bawah arahan pelatih baru, Carlos Parreira.

Menariknya, kemenangan mereka di laga terakhir sama-sama menjadi kemenangan terbesar musim ini.

"Kami tahu trend-nya sama-sama bagus di pertandingan terakhir menang, jadi pertandingan besok cukup menarik," kata Uston Nawawi saat jumpa pers jelang laga, Jumat (2/1/2026).

"Tapi kami sudah lupakan pertandingan terakhir, kami tatap lawan Madura," tambahnya.

Pelatih yang juga merupakan legenda Persebaya itu berharap pemainnya tidak menganggap remeh lawan, meski secara rekor pertemuan Persebaya lebih unggul.

Baca juga: Madura United vs Persebaya, Carlos Parreira Siapkan Taktik Berbeda Hadapi Bajul Ijo

Total 5 pertemuan terakhir dengan Madura United, tiga pertandingan dimenangkan Persebaya, sekali berakhir imbang, satu laga sisanya dimenangkan Madura United.

Karena Uston menilai Madura United di bawah racikan Carlos Parreira menjelma sebagai tim tangguh dan produktif.

Salah satu buktinya, dua pertandingan terakhir berhasil menciptakan 7 gol, dan hanya kebobolan 3 gol.

"Tapi intinya kami semua siap untuk memberikan yang terbaik di pertandingan besok lawan Madura," pungkas Uston.

Kapten Persebaya, Bruno Moreira menyampaikan kewaspadaan sama.

Pemain asal Brasil itu menyebut tim sudah melupakan euforia kemenangan laga terakhir dari Persijap.

"Laga terakhir kami menang, madura juga menang, sangat bagus untuk meningkatkan kepercayaan diri. Tapi ini pertandingan berbeda, lawan berbeda," kata Bruno Moreira.

"Tapi kami siap untuk bertarung di sini dan coba mendapatkan tiga poin," pungkasnya

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.