Jelang Hadapi Persib di Liga Super 2026, Persija Lepas 4 Pemain
Permadi Suntama January 09, 2026 11:04 AM

Persib Bandung vs Persija Jakarta bakal bertanding di Stadion GBLA, Gedebage, Bandung pada Minggu, 11 Januari 2026. Jelang big match tersebut, Persija melepas 4 pemain muda yakni Afriyanto Nico, Jehan Pahlevi, Figo Dennis dan Alwi Fadillah.

4 pemain yang dilepas Persija Jakarta merupakan bagian skuad utama Macan Kemayoran di Liga Super 2025/2026. Mereka dilepas dengan status berbeda, yakni pemutusan kerjasama dan dipinjamkan ke klub lain.

Alwi Fadillah secara resmi meninggalkan Persija Jakarta pada 4 Januari 2026. Dia kemudian bergabung dengan PSIS Semarang untuk mengarungi Liga 2 Championship 2025/2026. PSIS sendiri saat ini tengah berjuang selamat dari zona degradasi.

Sementara Afriyanto Nico, Jehan Pahlevi dan Figo Dennis dilepas dengan status pinjaman. Hal ini dilakukan karena manajemen Persija menilai ketiganya perlu menit bermain lebih banyak. Meski begitu, Persija juga tak ingin kehilangan aset pemain muda sehingga melepas dengan status pinjaman.

“Kami ingin mereka kembali lagi ke Persija dengan pengalaman yang lebih kaya dan mental yang lebih siap,” tutur Direktur Olahraga Persija Jakarta, Bambang Pamungkas dikutip dari Antara.

Saat ini Jehan Pahlevi dan Figo Dennis sudah dikonfirmasi bergabung dengan PSS Sleman. Sementara Afriyanto Nico dirumorkan bergabung dengan Persis Solo, meski belum ada pengumuman resmi dari pihak klub.

Bambang Pamungkas sendiri enggan menyebut klub baru dari pemainnya. Menurutnya, pihak klub yang bersangkutan bakal mengumumkan setelah jendela transfer dibuka pada 10 Januari 2026.

Kepergian 4 pemain muda membuat skuad Persija Jakarta lebih ramping jelang menghadapi Persib Bandung. Namun, hal itu diprediksi tidak berpengaruh pada persiapan tim jelang El Clasico Indonesia ini.

Persija Jakarta sendiri tengah melakukan persiapan matang menghadapi Persib Bandung. Pasalnya, laga ini sangat penting untuk kedua tim di klasemen Super League 2025/2026.

Baik Persib Bandung maupun Persija Jakarta saat ini memiliki 35 poin dari 16 laga. Mereka pun menempati peringkat 2 dan 3, tertinggal 2 poin dari Borneo FC di posisi teratas.

Jika Borneo FC gagal meraih 3 poin saat menghadapi Persita Tangerang, pemenang laga Persib vs Persija bakal memimpin klasemen di paruh musim Super League 2025/2026. Namun, jika Borneo FC menang pemenang laga bakal tetap berada di posisi lebih tinggi.

Bagi Persib dan Persija menjadi juara paruh musim merupakan bonus. Target utama mereka adalah menang menghadapi rival. Pasalnya, laga Persib vs Persija memiliki gengsi besar dibanding pertandingan lainnya.

Pertandingan ini pun bakal jadi duel sengit antara tim dengan pertahanan terbaik di Liga Super 2025/2026 dengan lini depan paling tajam. Pasalnya, Persib saat ini paling sedikit kebobolan yakni 11 kali, sedangkan Persija jadi tim paling produktif dengan 32 gol dari 16 pertandingan.


© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.