Isi Kado Perpisahan Penuh Makna untuk Atalia Praratya dari Ridwan Kamil
January 10, 2026 05:42 PM

Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, resmi bercerai dari Atalia Praratya melalui putusan Pengadilan Agama Bandung pada 7 Januari 2026.

Isi kado perpisahan Ridwan Kamil untuk Atalia Praratya pasca cerai jadi sorotan.

Gubernur Jabar ternyata memberikan barang dan ada makna mendalam di baliknya.

Kado perpisahan tersebut diberikan sebagai bentuk penghargaan Ridwan Kamil kepada perempuan yang telah mendampinginya selama 29 tahun.

Ridwan Kamil menyerahkan bingkisan istimewa untuk Atalia Praratya berupa satu set perlengkapan ibadah serta mushaf Al-Qur’an yang dilengkapi terjemahan.

Pemberian yang mengandung makna spiritual mendalam ini bahkan tercantum secara resmi dalam amar putusan yang dibacakan oleh majelis hakim.

Tanpa adanya konflik di penghujung perjalanan rumah tangga mereka, Ridwan Kamil memang berniat meninggalkan kenang-kenangan bagi perempuan yang akrab ia sapa Bu Cinta tersebut.

Pemberian mukena dan Al-Qur’an itu juga menjadi bagian dari Surat Kesepakatan Perdamaian Sebagian yang telah disepakati dan ditandatangani kedua pihak sebelum keputusan akhir ditetapkan.

(*)

# Kado # Perpisahan # Atalia Praratya # Ridwan Kamil # 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.