Profil Berlian Timnas Indonesia yang santer Gabung Persib, Klub Asal Sudah Unggah Sinyal Perpisahan
January 12, 2026 12:44 AM

TRIBUNWOW.COM - Inilah profil berlian Timnas Indonesia yang santer Gabung Persib, klub asal sudah unggah sinyal perpisahan.

Dilansir Tribunwow.com, rumor kedatangan kiper FC Dallas, Maarten Paes ke Persib Bandung kian ramai dibicarakan.

Kabar itu semakin memanas saat Klub Major League Soccer tersebut membuat unggahan pada akun instagram resminya, @fcdallas, Sabtu (10/1/2026).

Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes saat membela FC Dallas.
Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes saat membela FC Dallas. (Instagram/fcdallas)

Unggahan tersebut mengundang banyak spekulasi mengenai kans Maarten Paes hengkang ke Persib Bandung dari FC Dallas.

 Sebab, dalam unggahan sebanyak 3 slide itu, semuanya merupakan foto Maarten Paes dari belakang.

Hal itu diperkuat dengan caption yang tertera di dalam postingan tersebut.

 "Just 1 day to go until players report! (Tinggal 1 hari lagi sampai pemain melaporkan!)," tulis  FC Dallas.

Baca juga: Penampakan Pemain Persija Jakarta Diangkut Barracuda Tiba di Stadion GBLA Hadapi Persib Bandung

Dengan kata lain, merujuk caption itu, bakal ada kabar yang akan segera diumumkan dalam waktu dekat.

Beberapa saat sebelumnya, pada Jumat (26/12/2025) lalu, Maarten Paes sempat angkat suara mengenai rumor yang beredar melalui akun X pribadinya.

Aku sudah membaca banyak rumor beberapa hari terakhir dan jujur ​​saja aku tidak tahu dari mana asalnya. 

Untuk saat ini aku sedang bekerja keras di luar musim kompetisi dan menikmati liburan di Asia. Terima kasih atas pengertiannya," tulis @MaartenPaes30.

Maarten sendiri mengaku tidak mengetahui asal muasal rumor tersebut.

Yang jelas, menurut data Transfermarkt.com, kontrak Maarten Paes dalam FC Dallas masih akan berjalan hingga 31 Desember 2026 mendatang.

Baca juga: Penampakan Pemain Persija Jakarta Diangkut Barracuda Tiba di Stadion GBLA Hadapi Persib Bandung

Sosok Maarten Paes

Maarten Paes lahir di Nijmegen, Belanda, 14 Mei 1998.

Pemain berusia 27 tahun tersebut memulai karirnya pasa tahun 2012.

Klub pertama yang ia bela merupakan VV Union Youth.

Ia lalu dipindahkan ke NEC Youth pada saat berusia 14 tahun.

Baca juga: Profil Ko Hyung-jin, Wasit yang Pimpin Persib Bandung Vs PersijaJakarta, Ringan Kartu & Penalti

Selama kurang lebih 3 tahun, terhitung sejak tahun 2015, pemain dengan tinggi badan 192 cm tersebut setia membela NEC Nijmegen.

Pada pertengahan tahun 2018, ia akhirnya bergabung bersama Utrecht U21.

Mulai tahun 2019, Maarten Paes silih berganti bermain dalam 2 klub, yaitu FC Utrecht dan FC Dallas, dengan status pinjaman.

Baru pada tahun 2022, Maarten setia membela FC Dallas hingga rencana akhir kontrak pada akhir tahun 2026.

Baca juga: Profil Karyawan Tetap Persib Bandung yang Kirim Kode ke Persis Solo, Pasoepati Dijamin Tertarik

Selain bermain pada Liga Belanda dan Amerika Serikat, Maarten Paes juga pernah mencatat laga bersama Timnas Indonesia.

Ia telah mencatat 10 pertandingan  membela Timnas Indonesia dalam World Cup Qualification Asia 2024 dan 2025.

Dalam 10 pertandingan tersebut, Maarte telah mengalami 18 gol kebobolan, dan 3 gol tertahan.

Sementara itu, sepanjang karirnya, Maarten telah memainkan total 218 pertandingan, 324 gol kebobolan, 46 gol tertahan, dengan lebih dari 19.000 menit bermain.

Harga pasar Maarten Paes kini mencapai 26,07 miliar rupiah.

Baca juga: Profil Asir Aziz yang Berangkat dari Liga 2, Paruh Musim Siap Naik Kasta ke Persija Jakarta

Profil Maarten Paes

Nama lengkap: Maarten Vincent Paes

Tanggal lahir / Umur: 14 Mei 1998 (27)

Tempat kelahiran: Nijmegen  Belanda

Tinggi: 1,92 m

Kewarganegaraan: Indonesia

Posisi: Kiper

Kaki dominan: kanan

Agen pemain: SEG verified

Klub Saat Ini: FC Dallas

Bergabung: 7 Jul 2022

Kontrak berakhir: 31 Des 2026

Pilihan kontrak: club option 2 years

Karir Tim Nasional

Timnas Indonesia: 10 pertandingan, 18 gol kebobolan, 3 gol tertahan, dan 900 menit bermain

Belanda U21: 6 Pertandingan, 3 gol kebobolan, 4 gol tertahan, dan 540 menit bermain

Belanda U20: 2 pertandingan, 1 gol kebobolan, 1 gol tertahan, dan 180 menit bermain

Belanda U19: 2 pertandingan, 1 gol kebobolan, 1 gol tertahan, dan 180 menit bermain

World Cup Qualification Asia 202

Grup 3 melawan Arab Saudi: imbang (1-1)

Grup 3 melawan Australia: imbang (1-1)

Grup 3 melawan Bahrain: imbang (2-2)

Grup 3 melawan Tiongkok: kalah (2-1)

Grup 3 melawan Jepang: kalah (0-4)

Grup 3 melawan Arab Sausi: menang (2-0) 

World Cup Qualification Asia 2025

Grup 3 melawan Australia: kalah (5-1)

Grup 3 melawan Bahrain: menang (1-0)

Grup 3 melawan Tiongkok: tidak ada di dalam skuad

Grup 3 melawan Jepang: kalah (6-0)

Statistik Berdasarkan Klub

FC Dallas: 128 pertandingan, 7 kartu kuning, 1 kartu merah, 179 gol kebobolan, 26 gol tertahan, dan 11.532 menit bermain

FC Utrecht: 48 pertandingan, 2 kartu kuning, 63 gol kebobolan, 12 gol tertahan, dan 4.264 menit bermain.

FC Utrecht U21: 18 pertandingan, 54 gol kebobolan, dan 1.620 menit bermain.

NEC Nijmegen U19: 15 pertandingan, 23 gol kebobolan, 7 gol tertahan, dan 1.380 menit bermain.

NEC Nijmegen: 0 pertandingan

Statistik Brdasarkan Kompetisi

Major League Soccer: 114 pertandingan, 158 gol kebobolan, 24 gol tertahan, dan 10.182 menit bermain.

Eredivisie: 44 pertandingan, 59 gol kebobolan, 10 gol tertahan, dan 3.960 menit bermain

Keuken Kampionen Divisie: 18 pertandingan, 54 gol kebobolan, dan 1.620 menit bermain

U19 Div. 1 Fall: 9 pertandingan, 6 gol kebobolan, 4 gol tertahan, dan 810 menit bermain

O19 Div.1 Spring: 7 pertandingan, 13 gol kebobolan, 1 gol tertahan, dan 630 menit bermain

Leagues Cup: 5 pertandingan, 9 gol kebobolan, 1 gol tertahan, dan 450 menit bermain

MLS Cup Playoffs: 5 pertandingan, 7 gol kebobolan, dan 480 menit bermain

US Open Cup: 4 pertandingan, 5 gol kebobolan, 1 gol tertahan, dan 420 menit bermain

KNVB Beker: 4 pertandingan, 4 gol kebobolan, 2 gol tertahan, dan 304 menit bermain

U19 Cup Netherlands: 4 pertandingan, 4 gol kebobolan, 2 gol tertahan, dan 420menit bermain

Beloften Eredivisie: 3 pertandingan, 5 gol kebobolan, dan 270 menit bermain

U21 Cup Netherlands:1 pertandingan, 1 gol tertahan, dan 45 menit bermain.

(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Sebelas Maret Surakarta/Amyra Savina)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.