Nasib Hesti Purwadinata & Edo Borne Usai Bela Aurelie Moeremans Korban Grooming: Dapat Teror Ancaman
January 12, 2026 01:44 AM

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Kasus dugaan grooming yang menimpa artis Aurelie Moeremans kini menyeret perhatian publik ke sosok presenter Hesti Purwadinata dan sang suami Edo Borne. Keduanya memilih membela Aurelie Moeremans, namun justru berujung pada gelombang teror dari orang tak dikenal.

Hesti Purwadinata dan Edo Borne diketahui menerima pesan ancaman yang mengusik privasi dan keamanan keluarga. Situasi ini membuat mereka mengaku syok sekaligus kecewa.

Di tengah tekanan tersebut, Hesti Purwadinata dan Edo Borne menegaskan sikapnya tetap berdiri di pihak korban, meski harus menghadapi risiko yang tidak ringan.

Baca juga: Tak Dapat Izin Poligami dari Mawa, Inara Rusli Ngebet Ingin Jadi Istri Sah Insan: Butuh Kejelasan

Keluarga Hesti Purwadinata mendapatkan ancaman

Artis Hesti Purwadinata mendapatkan ancaman setelah terang-terangan memberikan dukungannya kepada Aurelie Moeremans yang jadi korban child grooming.

Bukan cuma Hesti, suaminya Edo Borne juga ikut diancam.

Belakangan, sosok terduga pelaku yang mengancam Hesti dan suaminya pun jadi perbincangan.

Sebab publik menduga bahwa yang mengancam Hesti dan suaminya adalah orang yang sama yang melakukan child grooming terhadap Aurelie.

Untuk diketahui, pengakuan Aurelie Moeremans jadi korban grooming sejak usia 15 tahun tengah viral di media sosial.

Hal itu lantaran Aurelie menuangkan kisah pilunya jadi korban child grooming itu dalam sebuah buku berjudul Broken Strings.

Aurelie Moeremans jadi korban grooming

Dalam buku tersebut, Aurelie menceritakan sosok jahat yang melakukan child grooming kepadanya sejak ia masih remaja.

Child grooming adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan seorang anak berada di bawah pengaruh dan manipulasi orang dewasa.

Buku Broken Strings yang ditulis Aurelie itu kini tengah jadi trending topik di X (Twitter).

Hesti Purwadinata dan Edo Borne
Hesti Purwadinata dan Edo Borne (Grid.ID)

Terlebih dalam buku tersebut, Aurelie mengungkap sosok pelaku child grooming yang menjerumuskannya ke kehidupan sedih sejak usia remaja.

Sosok pria tersebut disamarkan oleh Aurelie dengan nama Bobby.

"Buku ini adalah kisah nyata tentang aku.
Tentang bagaimana aku digrooming waktu umur 15 tahun oleh seseorang yang usianya hampir dua kali umur aku. Tentang manipulasi, kontrol, dan proses pelan-pelan belajar menyelamatkan diri sendiri.

Ditulis tanpa romantisasi, dari sudut pandang korban.

Sudah dibaca puluhan ribu orang.
Dan cerita yang sudah menyentuh banyak hati, gak bisa dihapus," tulis Aurelie.

Artis yang dukung Aurelie dapat ancaman

Buku Broken Strings laris manis dibaca oleh ratusan ribu orang hingga viral, Aurelie terharu sekaligus senang.

Aurelie tak menyangka kisahnya akan menyentuh hati banyak orang, termasuk para artis.

Namun baru-baru ini, Aurelie yang tengah hamil tua mengurai kesedihannya.

Sebab Aurelie baru tahu bahwa sahabat artis yang mendukungnya justru dapat ancaman.

Ya, artis yang dapat ancaman karena terang-terangan mendukung Aurelie adalah Hesti Purwadinata.

Hal itu diketahui dari Hesti yang membagikan tangkapan layar chat dari sosok yang mengancamnya tersebut kepada Aurelie.

Dalam chat tersebut, sosok pengancam mengirim pesan ke suami Hesti, Edo.

Di chat itu sang pengancam tampak kecewa saat Hesti membagikan link buku Broken Strings Aurelie yang lagi viral di akun media sosialnya.

KABAR ARTIS - Aurelie Moeremans mengaku sedih akun Instagramnya berhasil dihack.
KABAR ARTIS - Aurelie Moeremans. (Instagram/@aurelie)

Sosok peneror itu seolah meminta Hesti tak mendukung Aurelie.

"Gue tunggu feedbacknya yah bro. Gw lewat elu krn gw masih respect sama lu sebagai suami Hesti. Dan gw kenal elu juga tolong feedbacknya. Oke bro," tulis peneror Hesti dan Edo.

Chat-nya tak digubris Hesti dan Edo, sang peneror kembali mengirimkan pesan.

Dalam chat tersebut, sang peneror mengancam akan membawa masalah tersebut ke jalur hukum.

"Oke do gw udah berusaha menjangkau kalian berdua yah. Tapi keliatannya memang tidak direspons. Gw tunggu 1x24 jam yah bro. Klo memang tidak ada respons, jadi gw tau musti menempuh jalur hukum apabila diperlukan," imbuh peneror.

Mengetahui ada orang yang mengancam Hesti karena mendukungnya, Aurelie pilu.

Aurelie merasa tak enak hati karena gara-garanya, sahabatnya jadi dapat ancaman dilaporkan ke polisi.

"Alasan kenapa sudah gak repost story dukungan, bahkan dari teman sendiri atau rekan artis, sederhana tapi penting.

Aku pernah repost story Teh Hesti. Setelah itu, sampai sekarang, Teh Hesti dan suaminya masih terus diancam. Dari DM, sampai ke WhatsApp. 

Tentu tidak digubris. Tapi tetap saja, itu ganggu. Dan aku tidak enak. 

Kalau aku yang diancam, aku bisa terima. Tapi kalau sampai orang lain ikut kena hanya karena berdiri di sampingku, itu berat.

 Jadi kalau aku tidak repost, itu bukan karena tidak menghargai. Justru sebaliknya.

Dengan aku tidak repost, dia tidak tahu siapa saja yang mendukungku. Dan teman-temanku bisa tetap aman dari ancaman gak jelas. 

Doa dan dukungan kalian sampai kok. Diam-diam, tapi kuat," ungkap Aurelie.

Terencam dilaporkan karena mendukung sahabatnya yang jadi korban grooming, Hesti cuek.

Komedian sekaligus presenter itu mengaku akan tetap mendukung Aurelie meskipun terancam dilaporkan.

"I’ll support you no matter what. Just be happy and enjoy being loved by so many people (Aku akan selalu mendukung kamu apapun resikonya. Senang dan nikmati hidup sebagai orang yang dicintai banyak orang ya). Sehat-sehat ya bumil sayangg," tulis Hesti kepada Aurelie di akun media sosialnya.

Sosok terduga Bobby

Buku Aurelie yang menceritakannya jadi korban child grooming, publik dibuat penasaran dengan sosok Bobby, sang terduga pelaku.

Belakangan, publik ramai menduga bahwa sosok Bobby adalah aktor Roby Tremonti.

Dugaan tersebut bersumber dari kisah Roby yang mengaku pernah menikah dengan Aurelie di tahun 2011.

Kala itu umur Aurelie baru 18 tahun.

Namun pernikahan itu dibantah keras oleh Aurelie.

Kata Aurelie, pernikahan yang diakui oleh Roby itu tidak sah di mata hukum.

Tak terima, Roby pun pernah viral karena ngotot mengakui pernikahannya dengan Aurelie adalah sah.

"Kalau ditanya pernah nikah enggak sih (sama Aurelie)? iya pernah nikah. Tapi kok sekarang intinya kan saya sekarang udah bilang, udah lah Aurelie lah enggak ada maksud saya gangguin Aurelie lagi, enggak ada. Saya tuh diundang klarifikasi," ungkap Roby Tremonti dalam tayangan Rumpi Trans TV beberapa bulan lalu.

Kini Aurelie telah menikah dengan Tyler Bigenho, Roby mengaku senang.

"Udah lah, Aurelie udah nikah sama suaminya, saya senang. Enggak ada niat untuk ribut lagi, enggak ada. Intinya dia udah bahagia, saya doain langgeng semoga cepat dapat momongan," pungkas Roby.

Tapi kini sosok Roby kembali jadi sorotan karena diduga sebagai sosok Bobby, terduga pelaku child grooming Aurelie.

Gusar dengan tudingan miring tersebut, Roby sempat membuat postingan soal buku karangan.

Roby mencari tahu lewat AI apakah seseorang yang mengarang cerita dalam buku itu bisa dilaporkan ke polisi atau tidak.

Roby juga mencari tahu soal apakah netizen yang mengecamnya juga bisa dipolisikan atau tidak.

"Apakah membuat buku karangan dengan tokoh nama yg disamarkan tapi isinya mengandung kebencian (bisa dipidana)," tulis Roby dalam prompt di AI.

"Dan apakah publik yang termakan fitnah dan mengecam tokoh tersebut serta ikut menyebarkan buku tersebut juga bisa dipidanakan?" tulis Roby dalam prompt di AI

(TribunNewsmaker.com/TribunnewsBogor.com)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.