NOVA.ID-Kawasan Lippo Mall Nusantara berubah menjadi lautan kuning pada Minggu pagi, 11 Januari 2026, saat lebih dari 4.000 peserta berkumpul untuk mengikuti ajang Minions Run.
Kegiatan lari santai sejauh 5 kilometer ini diselenggarakan sebagai puncak sekaligus penutup dari rangkaian perayaan bertajuk Magical Christmas yang telah memeriahkan suasana mal sejak akhir tahun lalu.
Dimulai tepat pukul 05.00 WIB, acara ini mengusung konsep fun run yang memadukan unsur olahraga, hiburan, dan kebersamaan.
Dengan mengambil rute di sekitar area strategis Lippo Mall Nusantara, penyelenggara berhasil menghadirkan pengalaman interaktif bagi masyarakat.
Peserta yang hadir datang dari berbagai kalangan, mulai dari keluarga yang membawa anak-anak, komunitas lari, hingga anak muda yang antusias dengan karakter global Minions yang dikenal luas lintas generasi.
Sepanjang jalur lari hingga area finis, para peserta disuguhi suasana penuh warna dengan kostum dan dekorasi tematik.
Selain berolahraga, masyarakat juga dimanjakan dengan berbagai hiburan serta fasilitas pendukung seperti titik foto yang menarik dan kesempatan mendapatkan bingkisan eksklusif.
Setiap pelari yang terdaftar berhak membawa pulang race pack spesial bertema Minions yang berisi kaus, tas serut, nomor bib, serta kacamata hitam.
Sebagai bentuk apresiasi, medali finisher edisi khusus juga diberikan kepada mereka yang berhasil mencapai garis finis.
Bagi peserta yang ingin tampil lebih bergaya, tersedia pula beragam aksesori tambahan seperti sun visor, kantong serbaguna, hingga kartu identitas khusus.
Direktur Mall Lippo Mall Nusantara Manajemen, Hiu Mulyawati, menyatakan bahwa agenda ini merupakan wujud nyata kepedulian perusahaan terhadap kualitas hidup masyarakat. Beliau menyampaikan.
”Penyelenggaraan Minions Run merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menghadirkan program-program yang mendorong gaya hidup aktif dan sehat, sekaligus memperkuat keterlibatan dengan masyarakat dan komunitas. Melalui kegiatan ini, Lippo Mall Nusantara ingin menjadi ruang publik yang tidak hanya berfungsi sebagai pusat perbelanjaan, tetapi juga sebagai tempat berkumpul dan beraktivitas positif bagi masyarakat,” ujarnya.
Selain menjadi sarana promosi pola hidup sehat, Minions Run diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar dengan menciptakan atmosfer kawasan yang lebih dinamis.
Penyelenggara juga memastikan aspek keselamatan dan kenyamanan menjadi prioritas utama melalui pengaturan rute yang aman, kesiagaan tim medis di lapangan, serta koordinasi yang matang dengan pihak-pihak terkait guna menjamin kelancaran acara hingga usai.